Polisi Nyambi Debt Collector, Tarik Sepeda Motor

jpnn.com - PANGKEP - Menjadi polisi ternyata banyak enaknya. Selain mendapatkan gaji dari negara, bisa juga nyambi jadi debt collector.
Peran ini ganda ini diduga dilakukan sejumlah oknum anggota kepolisian dari Polda Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat (Sulselbar). Mereka disewa bekerja di luar tugas mereka sebagai polisi. Tugasnya, menarik sepeda motor di salah satu leasing di Pangkep.
Hal ini diakui Salah seorang karyawan FIF Pangkep, Wahyu. Menurutnya, anggota polisi tersebut ditugaskan bersama tukang tagih untuk mengejar dan menarik sepeda motor dari nasabah yang bandel membayar cicilan.
“Iya, yang jalan tadi polisi dari Polda, dia itu hunter untuk sepeda motor yang sudah lama meninggal,” ujarnya didepan kantor FIF, Senin (9/3).
Wahyu menambahkan, jika petugas polisi itu tidak menetap di Pangkep tapi hanya didatangkan dari kantor pusat untuk tugas mendesak.
“Baru ini hari, jumlah kredit macet di Pangkep itu lebih tinggi dari Makassar, makanya mereka didatangkan,” pungkasnya. (rakyatsulsel/awa/jpnn)
PANGKEP - Menjadi polisi ternyata banyak enaknya. Selain mendapatkan gaji dari negara, bisa juga nyambi jadi debt collector. Peran ini ganda ini
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolri Tunjuk Irjen Herry Heryawan Jadi Kapolda Riau
- Gubernur Herman Deru Dampingi Menteri Nusron Wahid Serahkan Sertifikat Puslatpur TNI AD
- Gang Royal Tambora Jakbar Jadi Lokasi Prostitusi, PSK Pada Kabur
- Harmoni Ramadan, Kebersamaan TNI-Polri di Halaman Mapolda Riau
- BMKG Imbau Waspadai Potensi Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-Laki
- Tempat Ngabuburit di Pekanbaru yang Asik dan Nyaman, Jangan Lupa ke 'Malioboro' Ya!