Polisi Periksa 2 Teman Dekat Lesti Kejora Terkait Dugaan KDRT, Siapa Dia?

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Penyidik Polri memeriksa dua orang saksi terkait dugaan kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilaporkan pedangdut Lesti Kejora.
"Kami sudah memeriksa dua orang saksi," kata Kepala Seksi (Kasi) Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma saat ditemui di Polres Metro Jakarta Selatan, Jakarta, Jumat (30/9).
Nurman mengatakan dua saksi yang diperiksa itu merupakan teman dekat Lesti Kejora.
"Satu karyawan dan satu teman dekat korban (Lesti Kejora,red)," ungkapnya.
Menurut dia, kedua saksi itu sangat kooperatif menjalani pemeriksaan dengan memberikan keterangan secara jelas terkait kasus tersebut
Nurma menyebut, Lesti saat ini berstatus sebagai saksi korban sejak menyampaikan laporan pada Rabu (28/9) malam lalu.
Lebih lanjut, dia mengatakan pihak kepolisian sudah memegang alat bukti berupa hasil visum luka yang dialami wanita asal Bandung, Jawa Barat itu yang diduga akibat KDRT dari suaminya, Rizky Billar.
Adapun, terkait penyebab dugaan KDRT tersebut masih dilakukan pendalaman kembali oleh pihak kepolisian.
Penyidik Polri memeriksa dua orang saksi terkait dugaan kasus KDRT yang dilaporkan pedangdut Lesti Kejora. Mungkin anda kenal.
- Disambangi Ketua NU Jakut, Kapolres Tanjung Priok Diapresiasi atas Pengelolaan Kamtibmas
- Curhat Jadi Korban KDRT, Adelia Septa: Saya Disiksa hingga Dilempar Gelas
- Dukung Kamtibmas, MUI Jakut Apresiasi Kinerja Polres Pelabuhan Tanjung Priok
- Ungkap Kondisi Fachri Albar Saat Ditangkap, Polisi: Dia Kondisi Sadar di Rumah
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia
- Ada Ancaman Pembunuhan terhadap Dedi Mulyadi, Ini Respons Polisi