Polisi Periksa Keluarga Novel di Kediamannya

jpnn.com, JAKARTA - Aparat Polres Metro Jakarta Timur mengambil keterangan keluarga Novel Baswedan di kediamannya Jalan Deposito nomor T/8, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (11/4) pukul 17.00.
Selama satu jam, polisi memeriksa satu per satu keluarga Novel.
"Kami periksa saksi-saksi tambahan," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur AKBP Nasriadi saat keluar dari kediaman Novel pukul 18.00.
Dia menjelaskan, keterangan yang diambil berkaitan dengan aksi teror yang menimpa penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu.
Nasriadi tidak menjelaskan, isi pertanyaan yang diajukan kepada keluarga.
Hanya saja, menurut dia, keterangan itu diambil untuk mengungkap kasus ini.
"Ada hal-hal yang belum bisa kami sampaikan di sini sampai nanti prosesnya sempurna kami bisa mengungkap perkara ini," kata dia.
Selain itu, kata dia, sejauh ini polisi sudah memeriksa 14 saksi.
Aparat Polres Metro Jakarta Timur mengambil keterangan keluarga Novel Baswedan di kediamannya Jalan Deposito nomor T/8, Kelapa Gading, Jakarta Utara,
- GMSK Dukung KPK Dalami Keterlibatan Febrie Diansyah di Kasus TPPU SYL
- KPK Jadwal Ulang Pemeriksaan Febri Diansyah
- Pengacara Ungkap Tiga Kelemahan Jaksa Jawab Eksepsi Hasto, Silakan Disimak
- Jaksa KPK Mengakui Delik Perkara Hasto Bukan terkait Kerugian Negara
- Guntur Romli Tuduh KPK Pakai Cara Kotor untuk Ganggu Pembelaan Hasto
- Jaksa KPK Tegaskan Perkara Hasto Murni Penegakan Hukum