Polisi Segera Periksa Karyawan Bukaka
Selasa, 29 November 2011 – 12:07 WIB

Polisi Segera Periksa Karyawan Bukaka
JAKARTA—Polisi terus menyelidiki dugaan kelalaian dalam robohnya Jembatan Kutai Kartanegara Ing Martadipura, Minggu (27/11) lalu. Dalam waktu dekat sejumlah pekerja dari PT. Bukaka, kontraktor yang mendapat proyek perawatan jembatan naas itu akan dimintai keterangan. Ini untuk melengkapi keterangan-keterangan dari para saksi yang telah diperiksa sebelumnya. ‘’Ada dari Bukaka ada dari pihak terkait, kuasa pengguna dari yang melakukan kontrak perbaikan (perawatan) jembatan dengan kontraknya Bukaka kemudian dari masyarakat yang jadi korban yang saat itu ada di Jembatan,’’ tambah Sutarman.
‘’Akan lanjut lagi enam saksi yang sudah kita ini (identifikasi). (mereka adalah) Pekerja-pekerja dari Bukaka yang melakukan pekerjaan perbaikan,’’ ujar Kabareskrim Polri Komjen (pol) Sutarman, di Mahkamah Konstitusi (MK) Jakarta, Selasa (29/11).
Seperti diketahui Bukaka mendapatkan proyek perawatan jembatan tersebut dari PU. Namun belum diketahui apakah robohnya jembatan ini dalam masa perawatan jembatan atau sebelumnya. Namun demikian pihak-pihak terkait selain Bukaka juga akan dimintai keterangan.
Baca Juga:
JAKARTA—Polisi terus menyelidiki dugaan kelalaian dalam robohnya Jembatan Kutai Kartanegara Ing Martadipura, Minggu (27/11) lalu. Dalam waktu
BERITA TERKAIT
- Kecelakaan Innova Hantam Pemotor yang Menyalip, 3 Orang Tewas
- Oknum Kades Tersangka Korupsi Dana Desa Ditahan, Bendahara Buron
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak