Polisi Selamatkan Pelaku Jambret yang Nyaris Tewas Dihajar Massa

jpnn.com, MOJOKERTO - Dua pelaku jambret babak belur dihajar massa setelah terjatuh dari kendaraanya saat menjambret ponsel milik pelajar di jalan Raya Gondang.
Dua pelaku itu adalah APR (21) dan RM (21). Beruntung dua pelaku jambret berhasil diamankan oleh petugas reskrim polsek setempat dari amukan masa.
AKP Purnomo, Kapolsek Gondang, mengatakan, kedua pelaku jambret yang berhasil diamankan petugas dari amukan warga langsung menjalani pemeriksaan.
"Dari tangan kedua pelaku, petugas menyita barang bukti ponsel milik pelajar dan satu unit sepeda motor yang digunakan aksi kejahatan jalan," kata AKP Purnomo.
Akibat perbuatannya kedua tersangka, terancam dijerat Pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan, dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara. (yos/pojokpitu/jpnn)
Dua pelaku jambret babak belur dihajar massa yang melihat aksi kejahatan keduanya.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Pulang Sekolah, Bocah PAUD Jadi Korban Penjambretan di Gang Andir
- Hendak Beli Nasi, IRT di Palembang Dijambret
- Satu dari 2 Jambret di Jakarta Utara Ditembak Polisi
- Ini Lho Tampang Pengeroyok Anggota TNI Pratu Azis Purwanto
- 2 Tahun Buronan Polisi, Jambret di Jakarta Utara Ditembak
- Cekcok Jual Beli Mobil di Duren Sawit Berujung Pengeroyokan