Polisi Tetap Selidiki Pemerkosaan Anak oleh 6 Pelaku Meski Sudah Berdamai

Polisi Tetap Selidiki Pemerkosaan Anak oleh 6 Pelaku Meski Sudah Berdamai
Kepala Bagian Operasional Satuan Reserse Kriminal Polres Brebes Iptu Puji Haryati menjelaskan penanganan kasus dugaan perkosaan di Brebes, Selasa. (ANTARA/ HO-Polres Brebes)

jpnn.com - BREBES - Kepolisian Resor (Polres) Brebes, Jawa Tengah bergerak menyikapi kasus dugaan pemerkosaan terhadap seorang anak oleh enam pelaku.

Polres Brebes tetap menyelidiki kasus dugaan pemerkosaan terhadap seorang anak berusia 15 tahun tersebut, meski telah ada perdamaian antara keluarga korban dengan keluarga pelaku.

Menurut Kepala Bagian Operasional Satuan Reserse Kriminal Polres Brebes Iptu Puji Haryati, proses hukum tersebut merupakan tindak lanjut laporan salah satu lembaga swadaya masyarakat (LSM) di Kabupaten Brebes.

"Peristiwanya terjadi sekitar Desember 2022," ujar Puji di Semarang, Selasa (17/1).

Selanjutnya, kata dia, dugaan pemerkosaan terhadap anak berinisial WD tersebut diselesaikan secara damai oleh LSM serta pihak desa tanpa melibatkan kepolisian.

Dalam mediasi yang disaksikan sejumlah tokoh masyarakat itu, keluarga korban juga diminta menandatangani surat perjanjian yang isinya tidak akan melaporkan perkara itu ke polisi.

Atas laporan tersebut, Satreskrim Polres Brebes telah menindaklanjuti dengan mendatangi korban serta mengumpulkan bukti serta keterangan saksi.

Puji lebih lanjut mengatakan penyidik sudah melakukan visum et repertum terhadap korban.

Polisi tetap turun tangan menyelidiki kasus pemerkosaan anak oleh enam pelaku, meski sudah berdamai.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News