Polisi Selidiki Penembakan Terhadap Remaja 13 Tahun Di Sydney

Seorang gadis berusia 13 tahun ditembak di bagian pahanya dalam insiden yang diyakini polisi sebagai serangan yang ditargetkan di barat Sydney Selasa (24/4/2018) malam.
Layanan darurat dipanggil ke sebuah rumah di Guildford, Sydney, New South Wales (NSW) setelah adanya laporan tembakan dilepaskan di garasi yang terbuka di mana sekelompok gadis muda sedang duduk-duduk dan berbincang.
Sejumlah tetangga melaporkan mendengar "lima atau enam suara tembakan muncul" dan dengan cepat warga berhamburan ke Constance Street, di mana insiden itu terjadi sekitar pukul 21: 45 selasa (24/4/2018) malam.
Superintenden Matt Appleton dari Komando Area Polisi Cumberland mengatakan sebuah mobil SUV berwarna perak terlihat berhenti di dekat jalan masuk di tempat itu pada saat itu.
Gadis itu dilarikan ke Rumah Sakit Anak-Anak Westmead dalam kondisi yang serius namun stabil.
Superintenden Appleton menyebut insiden itu sebagai "kejahatan yang mengerikan" dan mengatakan "siapa pun [bisa saja] menembak ke tempat manapun ... [dan] ada seorang gadis berusia 13 tahun menjadi korban tembakan ini sangat mengejutkan."
Gadis muda itu tidak tinggal di rumah tersebut tapi sedang berkunjung saja.
Polisi mengatakan mereka yakin tembakan itu ditembakkan dari sisi penumpang sebuah SUV, yang berarti setidaknya dua orang bisa berada di dalam mobil.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya