Polisi Selidiki Penyebab Truk tak Kuat Menanjak di KM 97 Tol Cipularang
jpnn.com, BANDUNG - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Purwakarta masih menyelidiki penyebab truk pengangkut batu bara yang mundur dan diduga menjadi penyebab kecelakaan beruntun di Tol Cipularang KM 97+200, arah Bandung pada Minggu (5/1) pagi.
Pihak kepolisian telah mengamankan sopir truk untuk dimintai keterangan.
Kasatlantas Polres Purwakarta AKP Dadang Supriadi mengatakan, truk mundur dikarenakan tak kuat menanjak.
Adapun penyebabnya masih dalam penyelidikan.
“Itu masih dalam penyelidikan, penyebab dia (truk) mundurnya. Untuk informasi awal dari sopir, dia nggak kuat menanjak, jadi mesinnya mati, mundur ke belakang. Tapi masih kami selidiki penyebab mundurnya kenapa,” kata Dadang.
Dadang menyebut, dalam insiden ini ada dua orang yang mengalami luka dan telah dievakuasi ke rumah sakit. Korban adalah penumpang dan kernet bus.
Dia mengatakan, untuk sementara keduanya masih berada di Radjak Hospital Purwakarta untuk mendapatkan perawatan.
“Cuma dua orang luka ringan dan sudah langsung dievakuasi ke (rumah sakit) Abdul Radjak diobati. Penumpang dan kernet bus. Korban sementara masih di rumah sakit masih perawatan,” ujarnya.
Polres Purwakarta masih menyelidiki penyebab truk pengangkut batu bara yang mundur dan diduga menjadi penyebab kecelakaan beruntun di Tol Cipularang KM 97.
- 6 dari 8 Korban Tewas Kecelakaan Maut di GT Ciawi Teridentifikasi, Ini Daftarnya
- 5 Berita Terpopuler: Detik-Detik Mengerikan, Kecelakaan Maut Tol Ciawi, Daftar Nama Korban Dirilis
- Sampaikan Belasungkawa, Danone Pantau Perkembangan Kecelakaan di GT Tol Ciawi
- Pemerintah Dinilai Perlu Perbarui Sistem Gate Barrier di Gerbang Tol
- Ibunda Kecelakaan Motor, Chacha Frederica Panik Gara-gara Ini
- 4 Petugas Jasa Marga Jadi Korban Kecelakaan di GT Ciawi, Begini Kondisinya