Polisi Sikat Penjual 1.500 Butir Pil Koplo Siap Edar

jpnn.com, PASURUAN - Satuan Reserse Narkotika Polres Pasuruan, Jatim berhasil membekuk kawanan pengedar pil logo Y atau di kenal dengan pil koplo antarkota.
Dari tangan para pengedar, diamankan ribuan pil koplo siap edar, dengan kemasan per paket 100 biji.
"Sebanyak tiga dari empat pelaku merrupakan warga Kecamatan Jabon Sidoarja, sedangkan satunya warga Pasuruan, yang berperan mengedarkan di wilayah hukum Polres Pasuruan, khususnya wilayah barat Pasuruan," ujar Kasat Reskoba Polres Pasuruan, Nanang Sugiyono.
Dia mengatakan, dari tangan para pengedar pil koplo di amankan dengan total 1.500 butir dalam kemasan. Pelaku menjualnya dengan harga Rp 220 ribu per pak.
"Penangkapan para pengedar ini merupakan kerja keras pihak kepolisian, untuk memberantas peredaran narkotika yang menjadi PR utama negara dalam memerangi narkotika dan obat," ujar Nanang.
Saat ini para pelaku menjalani penyidikan lebih lanjut, untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya dalam mengedarkan barang haram.
Selain itu, tim buser melakukan pengembangan untuk membekuk bandar lebih besar dalam peredaran ini. (yos/jpnn)
Pelaku menjual pil koplo dengan harga Rp 220 ribu per pak yang berisi 100 butir sekali jual.
Redaktur & Reporter : Natalia
- OW Ditangkap di Bandara saat Bawa 186 Paket Ganja
- Pengedar Narkoba di Cirebon Mengaku Beli Barang dari P
- Hilda Dame Ulina Divonis 20 Tahun Penjara!
- Polda Kalbar Bekuk 3 Pengedar Narkoba di Kubu Raya, Sita 220 Gram Sabu-Sabu
- Tangkap Pengedar Narkoba, Polda Kalbar Sita 1,1 Kg Sabu-Sabu
- 3 Residivis Kasus Narkoba di Bali Berulah Lagi