Polisi Sisir Harta Malinda Dee
Jumat, 01 April 2011 – 16:00 WIB
JAKARTA — Satu per satu harta Inong Melinda alias Malinda Dee, tersangka penggelapan dana nasabah Citibank disita polisi. Setelah pekan lalu polisi menyita sebuah mobil Hummer dan Mercedes Benz (Mercy), tadi malam giliran dua Ferrari milik perempuan 47 tahun itu yang disita polisi.
Mercy putih dan dua Ferrari merah itu kini dipajang di depan Bareskrim Mabes Polri. Sementara mobil Hummer yang disita kini dititipkan di rumah penitipan barang sitaan negara.
"Tim penyidik telah mengamankan beberapa kendaraan yang diduga dari hasil kejahatan yang berkaitan dengan pembobolan rekening nasabah bank, yaitu dua Ferrari dan satu Mercy tadi malam disita," ujar Kadiv Humas Polri Irjen (pol) Anton Bachrul Alam di Mabes Polri Jumat (1/4).
Lebih lanjut Anton menjelaskan bahwa selain mobil-mobil mewah, polisi juga tengah mengupayakan penyitaan atas asset Malinda lainnya baik yang mobil ataupun apartemen. Dugaannya, apartemen itu juga dibeli dari aksi Malinda menggasak dana nasabah.
JAKARTA — Satu per satu harta Inong Melinda alias Malinda Dee, tersangka penggelapan dana nasabah Citibank disita polisi. Setelah pekan lalu
BERITA TERKAIT
- Gelar Jumat Berkah, Raffi Ahmad & Rudy Salim Berbagi ke Anak-Anak Yatim
- Pak Kaban Tegaskan soal Syarat Honorer jadi PPPK Paruh Waktu
- Jumlah Honorer Lulus PPPK 2024 Tahap 1, Bandingkan Masa Kerja Mereka
- Tante Suami Nikita Willy Tak Menyerah, Klaim Punya Bukti Baru
- Diagendakan Bakal Diperiksa Besok, Hasto Hari Ini Berjoget Los Dol Diiringi KPK
- Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Diberi Banyak Apresiasi Saat Evaluasi Kinerja di Kemendagri