Polisi Tak Temukan Pelanggaran Hukum Kasus Kencan Menteri Australia

Kepolisian Federal Australia (AFP) menyatakan kasus yang melilit Andrew Broad, menteri muda yang diperbantukan pada Wakil Perdana Menteri, telah dilaporkan ke polisi sejak 8 November lalu.
Wakil Perdana Menteri Michael McCormack kini mengklarifikasi mengenai apa dan kapan dia mengetahui skandal Broad yang juga politisi Partai Nasional.
Broad telah mengundurkan diri dari jabatan menteri muda pada hari Senin (17/12/2018).
Kasusnya dibongkar oleh Majalah New Idea yang menyiarkan tuduhan dari wanita muda bernama Amy terhadap Broad.
Politisi berusia 43 tahun itu disebutkan menggunakan website kencan dan akhirnya menemui Amy di Hong Kong.
Broad mengaku telah melaporkan kasus ini ke AFP.
Dalam pernyataan pers kemarin, seorang juru bicara AFP mengatakan "tidak terjadi pelanggaran apa-apa menurut hukum Australia".
AFP menambahkan permasalahan ini dilaporkan ke mereka pada 8 November lalu.
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya
- Benci Tapi Rindu Asing: Tradisi Lama Warisan Orde Baru?
- Benci Tapi Rindu Asing: Tradisi Lama Warisan Orde Baru?