Polisi Tangkap 4 dari 6 Tahanan yang Kabur, Dua Orang Kakinya Bolong Diterjang Peluru

"Dua tahanan lainnya atas nama Janter Hot Marihot dengan kasus pencurian dan Leodensus Sitorus, kasus yang sama pencurian, belum berhasil ditangkap," ungkapnya.
Taufik menambahkan hingga saat ini tim Polres Toba masih melakukan pengejaran dan pencarian dua tahanan yang kabur tersebut.
Dia menyampaikan penangkapan keempat tahanan yang kabur itu berkat dukungan dari masyarakat yang memberikan informasi kepada polisi.
"Terkait kaburnya enam orang tahanan dari ruang tahanan Polres Toba masih dalam pemeriksaan dan pendalaman oleh tim terkait," imbuhnya.
Sementara itu, semua personel Polres Toba yang bertugas melakukan penjagaan pada saat kaburnya enam tahanan itu masih dalam pemeriksaan serta pendalaman oleh Tim Propam. (antara/jpnn)
Polisi menangkap 4 dari 6 tahanan yang kabur dari Polres Toba, dua orang bahkan kakinya bolong diterjang peluru
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi
- Bikin Heboh, Tanaman Mirip Ganja Ditemukan di Pekanbaru, Begini Kata Polisi
- Polisi Rekomendasi Pencabutan STR Dokter Kandungan di Garut yang Lecehkan Pasien
- Ikhtiar Polisi Atasi Kemacetan Truk Peti Kemas di Pelabuhan Tanjung Priok
- Gegara Membawa Sabu-Sabu, Petani Ditangkap Polres Flores Timur
- DPR Desak Manajemen Pelabuhan Tanjung Priok Berkoordinasi Terkait Bongkat Muat dengan Polisi
- Dewi Juliani Desak APH Gunakan UU TPKS terkait Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan