Polisi Tangkap Pengguna Narkoba Pemain Bola, Siapa Dia?

"Kalau dibilang makai sih sudah sering, cuman baru ini aja (beli) di sini-sini. (Tau info beli) di Boncos sudah banyak yang bilang dari mulut ke mulut," jelasnya.
Saat operasi berlangsung, bandar yang menyuplai narkobanya langsung kabur dan tidak memberitahu Marsadi jika ada penggeledahan dari kepolisian.
"Iya, dia (bandarnya) lari. Engga (kasih tahu) ya, mungkin saya baru beli di sini. Intinya saya kooperatif saja sama polisi," tuturnya.
Polsek Palmerah kembali melakukan operasi narkoba di Kota Bambu Selatan atau yang dikenal dengan sebutan Kampung Boncos, Palmerah, Jakarta Barat.
Dalam penggerebekan kali ini, polisi menangkap satu pengguna narkoba.
"Pelaku ditangkap satu orang, berinisial M, usia 41 tahun," ujar Kapolsek Palmerah Dodi Abdulrohim dalam keterangannya di Jakarta Barat, Jumat (4/2).
Dodi menyebut pelaku ditangkap di salah satu kamar indekos. M merupakan pengguna narkoba.
Perwira menengah Polri itu menambahkan polisi juga mengamankan barang bukti berupa lima plastik klip kecil berisi sabu-sabu.
Polsek Palmerah tangkap pengguna narkoba yang mengaku pemain sepak bola. Ini identitasnya.
- 2 Pembegal Polisi di Bekasi Ini Ditangkap
- Bus Miyor Kecelakaan di Tol Kapalbetung, Satu Orang Meninggal Dunia
- Polisi Usut Penyebab Kebakaran Puluhan Kios di Sukahaji Bandung
- Pabrik Uang Palsu di Bogor Terbongkar, Pelakunya
- Motor Dinas Polisi Dicuri di Parkiran Masjid, Motif Pelaku Dibilang Unik
- Tanjung Priok Catat Zero Accident Selama Operasi Ketupat Jaya 2025