Polisi Tembakan Gas Air Mata, Tawuran Mereda
Sabtu, 02 Juli 2011 – 18:34 WIB
JAKARTA- Aparat kepolisian berhasil membubarkan aksi tawuran yang terjadi di di Jalan Tanah Tinggi XII, Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Johar Baru, Sabtu (2/7) sore. Tampak puing-puing berupa batu, botol bekas, dan sebagainya berserakan di jalanan. Tawuran ini berhenti setelah kepolisian menembakkan gas air mata ke kedua belah pihak yang bertikai.
Meski begitu, suasana di Tanah Tinggi masih mencekam. Sebagian warga membersihkan halaman rumahnya yang menjadi sasaran pelemparan botol bekas dan batu. Puluhan polisi masih berjaga-jaga di lokasi kejadian.
Baca Juga:
Belum ada laporan pelaku yang ditangkap oleh aparat kepolisian setempat.(fuz/jpnn)
JAKARTA- Aparat kepolisian berhasil membubarkan aksi tawuran yang terjadi di di Jalan Tanah Tinggi XII, Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Johar Baru,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS