Polisi Temukan Barang Bukti pada Mayat Tanpa Identitas yang Tergantung di Hutan, Bisa jadi Petunjuk
"Korban yang mengenakan celana panjang taktical warna coklat dan switer abu-abu, serta sepstu taktical ini diduga telah meninggal dunia sekitar tiga pekan lalu," ujarnya.
Sejumlah barang bukti yang ditemukan di TKP antara lain sebuah tas samping yang terbuat dari kain berwarna hitam dan berisikan dua buah rol senar, tiga buah kantong plastik berisikan timah bulat dan kail, dua pemberat besi bulat panjang 10 Cm dan berdiameter 1 Cm, sebuah piasu, satu rol tali rafia warna biru ukuran besar, satu botol aqua ukuran 600 Mg yang tersisa seperempat botol.
Sementara Kabag Ops Polresta Ambon AKP Syahrul menyatakan, penyebab kematian korban belum diketahui secara pasti karena masih dalam penyelidikan polisi.
"Alasannya tidak ada saksi yang melihat kejadian tersebut dan masih menunggu hasil pemeriksaan medis terkait keadaan fisik jenazah," tandasnya. (antara/jpnn)
Jasad pria yang tewas tergantung di dalam hutan pertama kali ditemukan seorang warga bernama Jastin.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Diduga Dibunuh, IRT di Pekanbaru Ditemukan Tewas, Pelaku Diduga Kuat Orang Dekat
- Geger, Mayat Pria Tanpa Identitas Tergeletak di Desa Serijabo
- 6 Polisi Diperiksa Terkait Penemuan Mayat di Tol Bakauheni
- Warga Musi Rawas Temukan Lansia Meninggal Dunia di Kebun Karet
- Keluarga Wanita Tanpa Kepala Ungkap Aktivitas Korban Sebelum Dikabarkan Tewas
- Identitas Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara Terkuak, Usia 40 Tahun