Polisi Tidak Temukan Ceceran Darah, Siswi Cantik Itu Dihabisi di Lokasi Kejadian
jpnn.com - BATAM - Dua pemuda yang ditangkap di hutan Mata Kucing Rabu (30/9) lalu dipastikan bukan pelaku pembunuhan siswi cantik, Dian Milenia Trisna Efiefa, 16. Kedua pria tersebut setelah dilakukan pemeriksaan ternyata pemakai narkoba jenis sabu. Dari kedua pria itu polisi berhasil mengamankan bong alias alat hisap sabu.
"Dari tes urine, mereka positif menggunakan narkoba," kata Asep.
Kedua pria itu sempat dicurigai sebagai pelaku pembunuhan Nia karena mengendarai sepeda motor Yamaha Mio J warna biru. Motor tersebut terpakir di tepi jalan hutan selama sehari tanpa diketahui pemiliknya.
Namun polisi menemukan informasi baru. Yakni ponsel Nia masih aktif hingga pukul 21.30 WIB, Sabtu (26/9) malam lalu telah ditmeukan di dalam tas yang tergeletak tak jauh dari jasadnya di hutan dekat Dam Seiladi.
Disinggung lokasi eksekusi Nia, Asep menduga korban dihabisi di sekitar lokasi penemuan mayatnya, yakni di dalam hutan dekat Dam Seiladi. Kesimpulan ini diambil karena polisi tak menemukan ceceran darah di sekitar lokasi penemuan mayat. (hgt/ceu/she/opi/ray)
BATAM - Dua pemuda yang ditangkap di hutan Mata Kucing Rabu (30/9) lalu dipastikan bukan pelaku pembunuhan siswi cantik, Dian Milenia Trisna Efiefa,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Penghuni Kos-kosan di Dago Bandung Produksi Narkoba, Polisi Sita 1,5 Kg Tembakau Sintetis
- Modus Baru Penipuan Mencatut Bea Cukai, Simak Agar Tidak Menjadi Korban Berikutnya
- Polsek Rambang Dangku Tangkap Pengedar 1,8 Kg Ganja Kering
- Bayi Dibunuh, Jasadnya Ditemukan di Aliran Sungai
- Mayat Bayi Ditemukan dengan Kondisi Memar di Leher, Pelaku Masih Diburu
- Pasutri Pekanbaru Kehilangan Uang Rp 3,2 Miliar di Bank