Polisi Tunda Pemeriksaan atas Addie MS dan Memes
jpnn.com - JAKARTA – Kepolisian Daerah Metro Jaya sudah memeriksa Sriatin dan anaknya, Helen Yosita Gunawan yang melaporkan Kevin Aprilio, pentolan band Vierratale dalam kasus dugaan penggelapan uang rekaman album lagu. Pemeriksaan terhadap Sriatin dan Helen dilakukan Polda Metro Jaya pada Rabu pekan lalu (20/11).
Setelah itu, polisi melayangkan panggilan kepada manajemen Kevin. Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto menjelaskan bahwa dalam surat panggilan itu ada empat orang yang dipanggil untuk menjalani pemeriksaan. Dua di antaranya adalah orang tua Kevin, yakni komposer Addie MS dan penyanyi Memes.
“Ada empat orang yang akan diperiksa atas nama Heri S, Widyaningsih, Memes dan Addie MS,” kata Rikwanto di Markas Polda Metro Jaya, Selasa (26/11).
Hanya saja pemeriksaan batal dilakukan. Menurut Rikwanto, ada permintaan penundaan penahanan dari pihak pengacara Kevin. “Pengacaranya konfirmasi minta pemeriksaan ditunda sampai Selasa depan. Seharusnya hari ini empat orang itu diperiksa,” kata Rikwanto.
Sebelumnya Polda Metro Jaya menerima laporan Sriatin terkait dugaan penggelapan uang kontrak pembuatan album lagu senilai Rp 2,5 miliar. Sriatin melaporkan Kevin lantaran pentolan Band Vierratale itu pernah menjanjikan bakal membuatkan album bagi Helen Yosita Gunawan.
Album pertama kelar. Namun, untuk berikutnya berhenti di tengah jalan. Kedua belah pihak kemudian melakukan perhitungan sisa dana Rp 2,5 miliar yang dikucurkan pada perjanjian awal. Namun, hasil perhitungan Srianti dan Kevin berbeda.
Sriatin menghitung ada sisa dana Rp 1,13 miliar. Namun, hasil perhitungan Kevin belum diketahui karena polisi belum memeriksa yang bersangkutan. "Menurut korban, seharusnya Kevin mengembalikan uang sebesar Rp1,13 miliar," kata Rikwanto.
Nah, karena ada perselisihan hasil perhitungan, Sriatin kemudian melayangkan somasi ke Kevin. Namun, Kevin tak menanggapinya hingga Sriatin menempuh jalur hukum dengan melaporkannya Kevin ke polisi.(boy/jpnn)
JAKARTA – Kepolisian Daerah Metro Jaya sudah memeriksa Sriatin dan anaknya, Helen Yosita Gunawan yang melaporkan Kevin Aprilio, pentolan band
- Musim Hujan, Tetapi Kualitas Udara Jakarta Masih 20 Besar Terburuk di Dunia
- Cuaca Jakarta Hari Ini, Hujan pada Senin Malam
- Jalankan Arahan Presiden Prabowo, Mendes Yandri Pilih Bermalam di Desa Margorejo
- 5 Berita Terpopuler: Mendikdasmen Beri Sinyal Baik soal PPPK, Ada Regulasi Baru? tetapi Honorer Jangan Nekat ya
- Mayoritas Masyarakat Adat Poco Leok Dukung PLTP Ulumbu Unit 5 dan 6
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau