Polisi Ungkap Alasan Pemeriksaan Vadel Badjideh Ditunda, Oh Ternyata
jpnn.com, JAKARTA - Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi mengungkap alasan pemeriksaan Vadel Badjideh ditunda.
Adapun Vadel Badjideh akan diperiksa terkait laporan persetubuhan anak Nikita Mirzani, Laura Meizani (LM) atau Lolly.
Menurut Nurma Dewi, penundaan pemeriksaan sudah disampaikan secara tertulis menjadi Jumat (4/10).
Pemeriksaan Vadel Badjideh awalnya dijadwalkan pada Jumat (27/9) pukul 14.00 WIB.
Nurma mengatakan alasan permohonan penundaan melalui surat tertulis yang dikirimkan oleh kuasa hukum lantaran Vadel sedang sakit.
"Penyidik sudah berkoordinasi, tetapi sampai saat ini pukul 14.00 WIB belum ada keterangan surat sakit yang diberikan oleh kuasa hukum dari pihak VA," ujarnya.
Kepolisian tengah mengumpulkan sejumlah bukti mulai dari foto, teks percakapan daring (chat), hingga keterangan para saksi.
"Kemudian kita menunggu hasil visum keseluruhan, itu yang menjadi alat bukti," ucapnya.
Polisi mengungkap alasan pemeriksaan Vadel Badjideh ditunda hingga pekan depan..
- Markas Judol di Leuwipanjang Bandung Digerebek, Berkamuflase jadi Toko Pakaian
- Respons Ayah Vadel Badjideh Disebut Miskin oleh Nikita Mirzani
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata
- Penyelesaian Judi Online Cuma 1, Tergantung Penegak Hukumnya
- Viral Polisi Pangkat Kompol Dibentak Pemotor di Kediri, Pelaku Ternyata
- Polisi Ungkap Fakta soal Pelaku Carok di Sampang, Kapolri Beri Atensi