Polisi Ungkap Fakta tentang Kematian Walijah di Kebun Sawit
jpnn.com, SUKA MAKMUE - Penemuan mayat perempuan bernama Walijah (45) di dalam parit kebun kelapa sawit, Desa Serba Jadi, Darul Makmur, Nagan Raya pada Senin (3/1) menghebohkan warga.
Kapolres Nagan Raya AKBP Setiyawan Eko Prasetiya melalui Kasat Reskrim AKP Machfud mengatakan masih menyelidiki kematian Walijah.
"Saat ditemukan oleh warga, kondisi korban sudah dalam keadaan tidak bernyawa," kata AKP Machfud.
Ketika ditemukan warga, kondisi mayat perempuan itu dalam posisi telungkup dan tubuh korban tertimpa sepeda motornya.
Setelah diperiksa, pada tubuh korban tidak ditemukan adanya tanda kekerasan.
Fakta lainnya, sejumlah barang milik korban juga masih dalam keadaan utuh.
"Tidak ada yang hilang," ucap AKP Machfud.
Polisi sudah berencana melakukan visum terhadap jasad korban, tetapi keluarga menolaknya.
Polisi mengungkap sejumlah fakta tentang kematian Walijah di kebun sawit daerah Nagan Raya, Aceh, Senin (3/1).
- Kasus Kredit Fiktif Rp 55 Miliar Bank BUMN di Sulsel, Polisi Beri Info Begini
- Oknum Anggota DPRD Singkawang Tersangka Kasus Asusila Ditangkap Polisi
- Pilkada Landak 2024: Tim Paslon Karolin – Erani Laporkan Oknum Polres Landak ke Polda Kalbar
- Minta Polisi Cek HP Pegawai Komdigi Pelindung Situs Judi Online, Sahroni: Bongkar Jaringannya!
- Polisi Tangkap Pemuda Penyekap sekaligus Perudapaksa Gadis 11 Hari
- Ibas Ajak Perempuan Sadar Akan Potensinya