Polisi Ungkap Pemicu Bentrokan Berdarah di Maluku Tengah yang Menewaskan Dua Orang
jpnn.com, MALUKU TENGAH - Aparat kepolisian telah mengusut kasus bentrokan dua kelompok warga yang terjadi Desa Kariuw dan Desa Ori, Kecamatan Pulau Haruku, Kabupaten Maluku Tengah, Maluku, Rabu (26/1) pagi.
Kabid Humas Polda Maluku Kombes Mohamad Roem Ohoirat mengatakan dari hasil pemeriksaan diketahui pemicu bentrokan terkait masalah lahan.
"Di sana itu istilahnya lahan desa, petuanan kalau namanya di sini. Lahan yang masih hutan," ujar Kombes Roem ketika dikonfirmasi, Rabu.
Menurut Roem, pemilik lahan yang dipermasalahkan itu tidak pasti, sehingga sejumlah pihak mengeklaim kepemilikan lahan hingga menimbulkan permasalahan.
"Sebelumnya dikuasai oleh satu desa tetangga, kemudian satu desa tetangga lainnya menggugat itu dan terjadi konflik," kata Roem.
Berawal tidak menemui jalan tengah, permasalahan lahan tersebut berlanjut sampai bentrokan terjadi.
Adapun yang menyulutnya, yakni seorang warga kedapatan mengolah lahan tersebut pada Selasa (25/1) sore.
Warga itu ditegur penduduk desa tetangga.
Kombes Roem mengungkap pemicu bentrokan berdarah di Maluku Tengah yang menewaskan 2 orang
- ASN Komdigi Terlibat Judi Online Sudah Teridentifikasi Lama, tetapi Budi Arie Cuek Saja
- Kasus Kredit Fiktif Rp 55 Miliar Bank BUMN di Sulsel, Polisi Beri Info Begini
- Oknum Anggota DPRD Singkawang Tersangka Kasus Asusila Ditangkap Polisi
- Pilkada Landak 2024: Tim Paslon Karolin – Erani Laporkan Oknum Polres Landak ke Polda Kalbar
- Minta Polisi Cek HP Pegawai Komdigi Pelindung Situs Judi Online, Sahroni: Bongkar Jaringannya!
- Ini Tip Agar Terhindar dari Penipuan Mengatasnamakan Bea Cukai, Tolong Dipahami!