Polisi Ungkap Produk Kamera Palsu
jpnn.com - SURABAYA - Pemalsuan merek sudah jamak di Indonesia. Itu dibuktikan dengan maraknya barang-barang KW di pasaran.Jajaran Satreskrim Polrestabes Surabaya mengungkap pemalsuan aneka produk Canon. Ratusan barang bukti disita dari lima toko penjual kamera dan aksesorinya.
Tiga di antara toko tersebut berada di Jalan Kramat Gantung, Surabaya. Dua lainnya toko di Hi-Tech Mall. Barang-barang yang diamankan itu, antara lain, beberapa jenis baterai kamera, penutup lensa,charger baterai, pembersih lensa, dan tas. Semuanya menggunakan nama Canon, tapi bukan produk asli perusahaan kamera asal Jepang itu.
"Anggota kami di unit pidana ekonomi dan pihak pemegang merek telah mengamankan barang bukti berupa perlengkapan kamera dan aksesorinya yang diduga palsu," kata Kasatreskrim Polrestabes Surabaya AKBP Sumaryono kemarin.
Penyitaan barang tersebut dilakukan polisi Rabu lalu (17/12), setelah sepekan sebelumnya mendapat laporan dari pihak Canon. Mereka melapor bahwa di pasaran beredar aneka barang Canon palsu. Bahkan, barang-barang tersebut dijual oleh toko-toko kamera resmi.
"Kami melapor atas dasar reputasi merek. Kalau orang lain beli barangnya dan ternyata cepat rusak, nantinya nama kami yang akan jelek. Karena itu, kami pun melapor ke polisi," ungkap Purnomo Suryomurcito, kuasa hukum Canon, kemarin.
Meski begitu, polisi belum menetapkan tersangka. Mereka baru sebatas memeriksa lima pemilik toko. "Saat ini kami sedang berkoordinasi dengan kepolisian Jakarta untuk mencari produsennya," tutur dia.(fim/ib/mas)
SURABAYA - Pemalsuan merek sudah jamak di Indonesia. Itu dibuktikan dengan maraknya barang-barang KW di pasaran.Jajaran Satreskrim Polrestabes
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas
- Bea Cukai dan Polri Gagalkan Penyelundupan Narkotika di Bengkalis
- Bea Cukai Musnahkan BKC Ilegal Senilai Rp 52,1 Miliar di Tangerang
- Tim Rimau Polsek Tanjung Batu Tangkap Pencuri Kabel Underground
- Pelaku Curanmor yang Menembak Satpam dan Polisi Akhirnya Didor, Tewas
- Polda Jabar Pastikan Kampus Unpar Bandung Aman dari Teror Bom