Polisi yang Jadi Pemulung Itu Disejajarkan Dengan Jenderal Hoegeng
jpnn.com - JAKARTA - Ketua DPR Ade Komarudin mengatakan, anggota Polantas Polres Kota Malang Bripka Seladi telah memberikan inspirasi bagi semua warga negara untuk hidup sederhana meski harus jadi pemulung.
Bahkan, menurut Akom sapaan, Ade Komarudin, munculnya Seladi maka sudah ada tiga polisi jujur.
"Saya jadi ingat kelakar Gus Dur saat jadi presiden, hanya ada dua anggota Polri yang jujur. Pertama Jenderal Polisi Hoegeng Imam Santoso dan kedua polisi tidur. Dengan munculnya Seladi ini, maka sudah ada tiga anggota Polri yang jujur," kata Akom, di sela-sela pemberian penghargaan kepada Seladi, di Gedung DPR, Senayan Jakarta, Senin (23/5).
Menurut Akom, kerelaan Seladi jadi pemulung di luar tugasnya sebagai anggota Polri adalah sebagai upaya untuk tidak pernah menerima suap. Karena itu, sambung Akom, Seladi layak jadi inspirasi Polri untuk bersih-bersih.
“Hal tersebut jadi dasar bagi DPR untuk memberikan apresiasi yang tinggi kepada beliau, karena telah mengajarkan arti kejujuran dalam melaksanakan tugas yang patut dicontoh oleh seluruh rakyat Indonesia, termasuk anggota DPR," tegas politikus Partai Golkar ini. (fas/jpnn)
JAKARTA - Ketua DPR Ade Komarudin mengatakan, anggota Polantas Polres Kota Malang Bripka Seladi telah memberikan inspirasi bagi semua warga negara
- 410 Personel Brimob Terima Satya Lencana Dharma Nugraha, Penghargaan Apakah Itu?
- Ada Kontroversi di Kasus Polisi Tembak Siswa SMK, Komnas HAM Angkat Bicara
- IMDE Gelar Kuliah Umum Bertema Tips dan Trik Wawancara Tokoh
- KPK Lanjutkan Penyidikan Kepada Karna Suswandi
- Kementerian LH Tutup Pembuangan Sampah Ilegal di Bekasi
- LBH Semarang Sebut Penembakan Sewenang-wenang oleh Polisi Tidak Bisa Dibenarkan apa pun Alasannya