Politik Santun dan Santuy ala Pemimpin Muda
Oleh: Afrizal
jpnn.com - Terpilihnya Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) memberikan warna, wajah, dan arah baru serta angin segar dalam dunia perpolitikan Tanah Air.
Kehadirannya dengan politik santun dan santuy membuktikan jati diri anak muda bangsa saat ini.
Dalam acara Konser Pilpres Santuy Ojo Rungkad" di Djakarta Theater, Jakarta, Selasa (24/10/2023) malam, Kaesang mengajak masyarakat untuk berpolitik dengan santun dan santai.
Kaesang menganggap politik sebagai sesuatu yang harus disambut dengan penuh sukacita dan riang gembira.
“Kalau ada yang fitnah? Jogetin aja. Kalau ada yang nyebar hoax? Kita senyumin aja.Ojo Nesu, kalua perlu kasih jempol,” kata Kaesang.
Memang seperti itulah politik. Kaesang melihat politik sebagai sesuatu jalan yang mesti ditempuh dengan gembira demi memperjuangkan segala cita-cita anak bangsa menuju Indonesia maju.
Politik santun dan santuy yang diusung Kaesang bukan sekadar bualan. Sejak ia bergabung dan memimpin PSI, berbagai kritik dan hujatan telah banyak dialamatkan kepadanya.
Akan tetapi, Kaesang menanggapi nada sumbang itu dengan santai. Ia bahkan menilai kalau tidak ada serangan kepadanya, ia tidak akan tambah terkenal.
Dengan hadirnya Kaesang di ranah politik, persepsi generasi muda yang selama ini tidak baik dapat berangsur berubah
- Usia Penonton Konten Pornografi di Australia Semakin Muda
- Ingin Pembangunan Jatim Dilanjutkan, Kaesang Dukung Khofifah-Emil
- Pemuda Muhamadiyah Harus Siap Hadapi Tantangan Politik Menuju Indonesia Emas 2045
- Yohannis Manansang Berencana Bangun Rumah Sakit Internasional di Sentani
- 44 Pemimpin Muda Asia Tenggara Berkumpul Dalam AYF 2024
- Hadir di Kampanye Jhony Banua Rouw-Darwis Massi, Kaesang: Sudah Tahu, Kan