Politikus Gerindra Abdul Malik Soroti Segoro Luhur Maju Jadi Cawabup Ponorogo Lewat Partai Lain

jpnn.com, JAKARTA - Perpecahan di tubuh Partai Gerindra Kabupaten Ponorogo mulai terlihat pada saat pendaftaran Pilkada Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati (Cabup-Cawabup) 2024.
Partai Gerindra Ponorogo resmi mengusung pasangan petahana Sugiri Sancoko-Lisdyarita bersama 10 partai lainnya, yakni PKB, PDIP, Golkar, Demokrat, PKS, PPP, Perindo, Gelora, PSI dan Ummat.
Namun, salah satu kader Partai Gerindra Ponorogo Segoro Luhur Kusumo Daru juga maju Cawabup menjadi pasangan Cabup Ponorogo Ipong Muchlissoni dari Nasdem, PAN dan PBB.
Dia merupakan mantan Caleg DPRD Provinsi Jatim Dapil Jatim IX dan anak dari Ketua DPC Partai Gerindra Ponorogo Supriyanto yang juga anggota DPR RI 2019-2024 dan calon Anggota DPR RI Terpilih 2024-2029 Dapil VII Jatim.
Wakil Ketua Bidang Hukum dan Sengketa DPD Partai Gerindra Jawa Timur H. Abdul Malik menangapi polemik ini.
Dia memberikan pernyataan sikap terkait meloncatnya Segoro Luhur menjadi kandidat Cawabup Ponorogo.
“Kami dari DPD Partai Gerindra Jatim Bidang Sengketa dan Hukum akan mengevaluasi Segoro Luhur yang kemungkinan besar dipecat dari partai. Sudah jelas Gerindra Ponorogo berdasarkan Rekomendasi DPP Partai Golkar mendukung Sugiri-Lisdyarita,” kata Abah Malik sapaan akrab H. Abdul Malik melalui siaran pers pada Jumat (6/9/2024).
Ketua DPD Kongres Advokat Indonesia (KAI) Jawa Timur itu juga mengatakan akan memberikan surat permohonan pemecatan dan PAW kepada Supriyanto orang tua Segoro Luhur.
salah satu kader Partai Gerindra Ponorogo Segoro Luhur Kusumo Daru juga maju Cawabup menjadi pasangan Cabup Ponorogo Ipong Muchlissoni dari Nasdem, PAN & PBB.
- 9 Daerah Siap Gelar PSU Pilkada, Ini Pesan dan Harapan Wamendagri Ribka
- Ada Kabar Pilkada Banggai Bakal Rusuh, Masyarakat Diimbau Jangan Termakan Isu
- Begini Klarifikasi Lucky Hakim Setelah Heboh Pelesiran ke Jepang
- Rahmat Saleh Dorong KPU Jamin Pilkada Puncak Jaya tak Lagi Membawa Maut
- 12 Orang Tewas dalam Bentrok Pilkada Puncak Jaya, KKB Terlibat
- Kemendagri Tegaskan Komitmen Dukung Kelancaran PSU Pilkada 2024 di 6 Daerah Ini