Politikus Muda PAN Mendukung Rencana Pembentukan Koalisi Besar KIB dan K-KIR
jpnn.com, JAKARTA - Politikus Muda Partai Amanat Nasional (PAN) Syafrudin Budiman atau Gus Din menyambut baik rencana pembentukan dan penggabungan koalisi besar partai politik dalam pemilihan presiden 2024.
Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) terdiri dari Partai Golongan Karya (Golkar), Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) bersatu dengan Koalisi Kebangsaan Indonesia Raya (K-KIR) yang terdiri Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Usulan ini muncul dari acara silaturahmi Ramadan bersama ketua umum partai politik pendukung Presiden Jokowi di Kantor DPP PAN, Minggu (2/4/2023) di Jakarta.
Hal ini bisa dilihat dalam pertemuan tersebut ditemukan kesamaan pemikiran yang sama dari 5 ketua umum partai politik untuk pemilihan presiden mendatang.
“Kami mendukung terbentuknya koalisi besar 5 partai politik bersatu dalam koalisi besar antara KIB dan KK-IR. Soal Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden bisa dibicarakan para Ketua Umum partai politik untuk Indonesia yang lebih maju dan lebih bangkit,” kata Syafrudin Budiman SIP kepada awak media, Rabu (5/4/2023) di Jakarta.
Gus Din yang juga Bacaleg PAN DPR RI Dapil DKI Jakarta I Jakarta Timur ini mengatakan, Presiden Jokowi saat hadir di acara silaturahim di kantor PAN juga senang kalau kedua koalisi KIB dan KK-IR bersatu untuk bangsa.
Bahkan, koalisi ini akan makin kuat mengawal sampai akhir pemerintahan Jokowi - KH Ma'ruf Amin pada Oktober 2024.
“Dalam penentuan Capres-Cawapres bisa saja Prabowo-Airlangga, Prabowo-Zulkifli Hasan, Prabowo-Erick Thohir, Prabowo-Muhaimin atau Prabowo dengan yang lain. Yang jelas koalisi ini berpotensi menang satu putaran dan bisa menjadi kekuatan besar di dalam pemerintahan mendatang,” kata Ketua Umum DPP Perhimpunan UKM Indonesia ini.
Politikus Muda PAN Syafrudin Budiman atau Gus Din menyambut baik rencana pembentukan dan penggabungan koalisi besar partai politik pada Pilpres 2024.
- Saleh PAN Bersyukur MK Hapus Presidential Threshold, Singgung Capres-Cawapres
- F-PAN Apresiasi Keberhasilan Pemerintah Mengatasi 10 Tantangan Ekonomi di 2024
- PPN 12 Persen untuk Barang Mewah Bukti Prabowo Melindungi Kepentingan Rakyat Kecil
- HPP Gabah dan Jagung Naik, Saleh: Ini Bukti Kecintaan Prabowo kepada Petani
- Sektor Ekraf dan UMKM Harus Dibantu Guna Mendongkrak Pertumbuhan Ekonomi
- Waketum PAN Minta Semua Pihak Beri Prabowo Kesempatan