Politikus NasDem: Timingnya Tidak Tepat

Politikus NasDem: Timingnya Tidak Tepat
Rakyat lagi susah. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Fraksi NasDem di DPR, Muchtar Luthfi Andi Mutty, menyatakan fraksinya tidak setuju dengan usulan kenaikkan gaji presiden yang diusulkan sejumlah politisi PDIP. Alasannya. kondisi perekonomian Indonesia saat ini sedang terpuruk.

"Dalam situasi negara yang lagi menghadapi krisis ekonomi saat ini, seharus semua pihak terutama penyelenggara negara (eksekutif, legislatif dan yudikatif) bisa menahan diri untuk tidak mencederai perasaan rakyat yang lagi kesulitan ekonomi," kata Luthfi saat dihubungi.

Menurutnya, semua pihak saat ini dituntut memiliki sense of crisis agar dapat berempati dengan kesulitan ekonomi yang menghimpit masyarakat.

"Mungkin perlu (kenaikkan gaji presiden) tapi timingnya yang tidak tepat. Harus dikaji lagi," ujarnya.

Terkait besaran gaji yang layak diterima presiden, Anggota Komisi II DPR ini enggan mengomentarinya. "Wah kalau besarannya saya tidak ngerti," kilahnya. (dli/sam/jpnn)

 


JAKARTA - Anggota Fraksi NasDem di DPR, Muchtar Luthfi Andi Mutty, menyatakan fraksinya tidak setuju dengan usulan kenaikkan gaji presiden yang diusulkan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News