Politikus PAN: Dana Aspirasi DPR Rp 20 Miliar Jangan Dicurigai

jpnn.com - JAKARTA - Sekretaris Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) DPR, Yandri Susanto berharap, dana aspirasi Anggota DPR senilai Rp 20 miliar yang dirancang melalui Usulan Program Pembangunan Daerah Pemilihan (P2DP) jangan dicurigai.
"Diadakannya dana aspirasi sangat bagus dan tidak perlu dicurigai. Kami bukan bawa uang cash, itu dari APBN program dari kementerian/lembaga, kami hanya bawa aspirasi," kata Yandri di gedung DPR Jakarta, Rabu (10/6).
Dia memastikan penyeran aspirasi rakyat yang diperjuangkan Anggota DPR melalui P2DP itu akan berjalan mengikuti aturan perundang-undangan.
"Kami yakin PAN akan amanah. Cara implementasinya nanti bisa menggandeng KPK dan Polisi. Jangan sampai ada temuan dan kami berpendapat anggota DPR tidak perlu cawe-cawe dalam program ini," tegasnya.
Karena itu, Yandri berharap adanya program yang sedang diusulkan dalam RAPBN 2016 ini jangan dianggap sebagai proyek, celah atau pintu masuk mengeruk keuntungan.
"Kami tidak mempermasalahkan ini program kementerian atau dapil. Intinya masyarakat itu keinginannya didengar. Misalnya jalan di kampung A, kita menyampaikan aspirasi kemudian masuk program kementrian PU. Apakah publik tahu atau tidak saya memperjuangkan, itu tak masalah, yang penting jalan mulus," tandasnya.(fat/jpnn)
JAKARTA - Sekretaris Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) DPR, Yandri Susanto berharap, dana aspirasi Anggota DPR senilai Rp 20 miliar yang dirancang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Doktor Cumlaude Trimedya Dorong Optimalisasi Pengelolaan Barang Sitaan
- Libur Paskah, Polisi Siapkan Skema Lalu Lintas Urai Kemacetan di Jalur Puncak & Lembang
- Pakar Hukum UI Nilai KPK Terkesan Targetkan untuk Menjerat La Nyalla
- Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Dukung Industrialisasi Pedesaan Sebagai Model Nasional
- Nono Sampono: PIK 2 Terbuka untuk Semua Agama, Ini Wajah Toleransi Indonesia
- Ketua Umum Yayasan Sanggar Sinar Suci: Penyambutan Thudong adalah Simbol Persatuan Umat