Politikus PAN Sarankan Kementerian PPA Kunjungi Lapas Wanita

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Komisi VIII DPR, Saleh Partaonan Daulay meminta Kementerian Pendayagunaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PP-PA) menjadikan hari Kartini sebagai momentum perubahan.
Menurut Saleh, perubahan tersebut meliputi diversifikasi dan inovasi program pemberdayaan perempuan hingga struktur kelembagaan. Pasalnya, sejauh ini keberadaan kementerian PP-PA belum begitu dirasakan manfaatnya.
"Peringatan Kartini hari ini saja, saya tidak mendengar ada program yang mengesankan. Sepi-sepi saja. Semestinya, kementerian ini bisa berkoordinasi dengan kementerian/lembaga terkait. Setidaknya, ada terasa sesuatu yang berbeda dari tahun-tahun lalu," kata Saleh di gedung DPR Jakarta, Selasa (21/4).
Politikus PAN itu mengatakan, perayaan Hari Kartini tidak harus selalu menghabiskan anggaran besar. Meski programnya kecil, tentu akan didengar masyarakat jika gaungnya besar. Misalnya, seluruh jajaran kementerian PP-PA di Indonesia bisa saja mengunjungi lapas perempuan.
"Mereka bisa mendengar langsung keluhan dan problematika para perempuan di lapas itu. Kesempatan itu bisa juga sekaligus dimanfaatkan untuk melakukan pendataan. Kalau perlu, presiden atau wakil presiden diminta untuk sama-sama turun ke lapas-lapas perempuan," tegas Saleh. (fat/jpnn)
JAKARTA - Ketua Komisi VIII DPR, Saleh Partaonan Daulay meminta Kementerian Pendayagunaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PP-PA) menjadikan hari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Oknum Brimob Diduga Tembak Mati Warga di Lokasi Tambang Emas Ratatotok
- Waspada, BMKG Ungkap Wilayah Indonesia yang Berpotensi Diguyur Hujan Hari Ini
- Tunjangan Model Karyawan Swasta Diterapkan untuk PPPK, Alhamdulillah
- 5 Berita Terpopuler: Gawat, Terungkap Alasan Penundaan Pengangkatan PPPK 2024, Ada Kasus Besar Apa?
- Ngobrol Bareng Ahmad Luthfi, Masyarakat Karanganyar Curhat Soal Lingkungan Hingga Pendidikan
- Lihat Itu Demo Calon PPPK 2024, Wakil Rakyat Siap Bergerak ke Pusat