Politikus PKS Cagub Terpilih, Tak Ada Dendam Politik
jpnn.com, MATARAM - Pasangan yang diusung Partai Demokrat dan PKS, H Zulkieflimansyah - Hj Sitti Rohmi Djalilah dipastikan sebagai pemenang Pilkada NTB 2018. Ini setelah seluruh KPU kabupaten/kota di NTB menuntaskan pleno penghitungan suara, Jumat (6/7).
Pasangan Zul - Rohmi unggul 37.554 suara dari pasangan HM Suhaili FT - H Muhammad Amin yang berada di urutan kedua. Hasil rekapitulasi kabupaten/kota ini pun kini tinggal difinalkan di KPU NTB dan dijadwalkan tuntas pada 9 Juli 2018.
Lombok Post (Jawa Pos Group) secara khusus mewawancarai Zulkieflimansyah di rumahnya yang asri di bilangan Jalan Lingkar Selatan Kota Mataram. Terutama setelah belakangan isu menyeruak, bahwa pria yang beken disapa Dr Zul ini hendak membersihkan pejabat eselon II yang punya haluan politik berbeda saat pilkada berlangsung.
Dengan tegas Dr Zul menampik isu soal pembersihan pejabat tersebut. Dia pun meminta pejabat eselon II Pemprov NTB tenang. Mereka tidak perlu panik dengan isu perombakan pejabat. Apalagi isu politik balas dendam. Bila sudah resmi dilantik sebagai Gubernur NTB, dia memberi garansi, tidak akan melakukan pembersihan birokrasi. Alih-alih pada mereka yang punya pilihan berbeda dalam pemilihan gubernur 27 Juni lalu.
“Itu bukan gaya saya,” tegas Dr Zul saat ditemui Lombok Post di rumah pribadinya.
Kalau pun ada suasana kebatinan yang kini kurang nyaman setelah pilkada, Zul mengaku bisa memahami. Sebab, menjadi pegawai negeri sipil tidak gampang. Terutama mereka yang punya jabatan birokasi.
Mereka menggapai karirnya dengan susah payah dan harus menunggu cukup lama. Sangat manusiawi bila mereka ingin mempertahankan jabatannya, dan memberikan harapannya kepada calon yang akan terpilih.
Dengan pengalamannya berkecimpung di dunia politik, ia bisa memahami jika ada ASN yang berpihak pada pasangan calon yang lain. Dampaknya tentu pasti ada. Bagi yang punya tendensi ke calon yang menang, dia akan gembira. Sedangkan yang kalah akan merasa terancam. ”Apalagi namanya sudah mulai dicatat-catat,” katanya tersenyum.
Politikus PKS Zulkieflimansyah dipastikan akan menjadi gubernur NTB setelah berdasar pleno penghitungan suara menempati posisi teratas Pilkada NTB.
- 5 Berita Terpopuler: Pendaftaran PPPK 2024, Ketum Partai Mengianaya Istri Muda, KPK Gelar OTT
- Oknum ASN Ikut Deklarasi Pasangan Cagub di NTB, Bawaslu Bereaksi Begini
- Hasil Survey LSI Mencatat Elektabilitas Lalu Iqbal Teratas di Pilkada NTB
- Survei MAC-Project: GASMan Mampu Imbangi Zul-Uhel di Pilgub NTB 2024
- Didukung Gerindra dan PAN, Lalu Iqbal Diprediksi Kembali Beri Kejutan
- Prabowo Subianto Tunjuk Iqbal-Dinda Maju di Pilgub NTB 2024