Politisi dan Militer Jangan Capres Lagi
Sabtu, 06 Agustus 2011 – 09:43 WIB
JAKARTA - Presiden dari kalangan politisi dan kalangan militer sudah banyak mendapatkan kesempatan untuk memimpin Indonesia. Namun beberapa presiden dari kedua latar belakang tersebut dinilai tak mampu membawa Indonesia menjadi negara yang mandiri. Alhasil, ada kalangan yang ingin kedepan Indonesia dipimpin oleh presiden dengan latar belakang selain politisi dan militer.
Pengamat Politik LIPI Ikrar Nusa Bakti mengungkapkan, dirinya akan mendukung calon presiden yang bukan dari kalangan politisi dan kalangan militer. Alasannya, sosok politisi dan militer dinilai masih belum berhasil melepaskan Indonesia dari dominasi asing.
Baca Juga:
Ikrar sendiri tidak menjelaskan secara gamblang siapa calon yang ia dukung untuk menjadi capres 2014. Namun dari pernyataannya, Ikrar mendukung calon dari satu profesinya yaitu kalangan akademisi.
“Jawaban saya mengenai calon presiden singkat saja, yang jelas calon bukan dari politisi dan tentara, alasannya kalau orang itu masih bisa dipercaya dan punya integritas bisa dicek dia korup atau tidak,” ucapnya.
JAKARTA - Presiden dari kalangan politisi dan kalangan militer sudah banyak mendapatkan kesempatan untuk memimpin Indonesia. Namun beberapa presiden
BERITA TERKAIT
- Reaksi Ahmad Luthfi soal Andika-Hendi Cabut Gugatan Pilgub Jateng di MK
- Rokhmin DPR Menduga Pemasangan Pagar Laut di Banten Didalangi Oligarki
- Hadiri Pembukaan Muktamar VI PBB di Bali, Viva Yoga Mauladi Sampaikan Harapan Ini
- Respons Jokowi terkait Keinginan Tim Transisi Pramono Anung
- Spanduk Dukungan Afriansyah Noor Jadi Ketum PBB Bertebaran di Muktamar VI
- Wah, Ada Anwar Usman di Sidang Sengketa Pilkada 2024