Politisi Demokrat Merasa Kehilangan Laurens

jpnn.com - JAKARTA - Wafatnya Ketua Komisi V DPR Laurens Bahang Dama memberikan rasa duka mendalam terhadap koleganya sesama legislator di komisi perhubungan.
Wakil Ketua Komisi V DPR dari Fraksi Partai Demokrat Michael Wattimena merasa kehilangan atas kepergian Laurens untuk selamanya. "Tentunya sebagai sahabat saya sangat merasa kehilangan," kata Michael, Kamis (14/8).
Michael menilai semasa hidupnya Laurens merupakan sosok yang baik dan mudah bergaul meskipun mereka berbeda partai.
"Pak Laurens merupakan sahabat yang mudah berkomunikasi dalam urusan pekerjaan, meskipun kami berbeda partai," ujarnya.
Politisi asal Papua Barat, itu mengatakan banyak kenangan yang tak bisa dilupakan selama bekerja dengan Laurens di Komisi V DPR.
"Kita sering interaksi terkait pekerjaan di komisi ketika beliau memimpin Komisi V," ungkapnya.
Bahkan Michael mengatakan, belum lama ini atau 11-13 Agustus 2014, mereka sama-sama saat pergi ke Maluku untuk melakukan kunjungan kerja. Saat kunjungan itu, Laurens satu pesawat duduk berdampingan dengannya.
Karenanya, Michael tak mengira kalau kepergian Laurens untuk selamanya itu begitu cepat. "Tapi begitulah, kita tidak mengetahui kehendak Tuhan," ujar Michael.
JAKARTA - Wafatnya Ketua Komisi V DPR Laurens Bahang Dama memberikan rasa duka mendalam terhadap koleganya sesama legislator di komisi perhubungan.
- Menteri PKP Maruarar Sirait Segera Selesaikan Polemik Meikarta
- Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar Pantas Dihukum Berat
- ART Sebut Kejagung Hadapi 2 Lawan saat Menangani Perkara, Satunya Buzzer
- Fee Proyek 10 Persen Terungkap di Sidang Mbak Ita, Apa Peran Iswar Aminuddin?
- Paus Fransiskus Wafat, David Herson: Kita Kehilangan Tokoh Perdamaian Dunia
- Seorang Pria di Palu Divonis Penjara 1 Tahun 5 Bulan Gegara Gadaikan Mobil Kredit