Politisi Demokrat Minta Polri Tingkatkan Kewaspadaan

jpnn.com - JAKARTA – Natal 25 Desember 2013 dan Tahun Baru 2014 hanya tinggal hitungan hari. Berkaca dari pengalaman sebelumnya, jelang dua momen besar itu situasi keamanan dan ketertiban masyarakat cenderung mengalami eskalasi.
Karenanya, Anggota Komisi Hukum DPR Fraksi Partai Demokrat Saan Mustopa meminta kepada Kepolisian RI supaya meningkatkan kewaspadaan dan menjaga kamtibmas jelang Natal dan Tahun Baru.
“Kinerja dan kewaspadaan Polri jelang Natal dan Tahun Baru harus ditingkatkan. Apalagi sudah ada preseden pada tahun-tahun terdahulu. Polri harus meningkatkan kewaspadaan,” kata Saan kepada wartawan usai menjadi pembicara di sebuah lembaga survei di Jakarta, Minggu (2/12).
Karenanya, Wakil Sekretaris Jenderal PD itu menambahkan dalam waktu dekat Komisi Hukum akan memanggil Kepala Kepolisian RI Jenderal Sutarman untuk rapat dengar pendapat.
Menurut Saan, salah satu yang akan menjadi pembahasannya adalah soal kesiapan Polri melakukan pengamanan menjelang Natal 2013 dan Tahun Baru 2014 nanti. “Kita akan panggil Kapolri, apalagi masa reses nanti sebelum natal,” ujar Saan.
DPR, lanjut Saan, ingin memastikan bahwa masyarakat mendapatkan jaminan keamanan menjelang, pada saat maupun setelah Natal 2013 dan Tahun Baru 2014 nanti. “Kita akan tanyakan kepolisian terkait pengamanan Natal dan Tahun Baru ini. Kita pastikan kepolisian siap untuk rakyat,” ungkap Saan. (boy/jpnn)
JAKARTA – Natal 25 Desember 2013 dan Tahun Baru 2014 hanya tinggal hitungan hari. Berkaca dari pengalaman sebelumnya, jelang dua momen besar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sukarelawan Prabowo Menjerit, Merasa Dikhianati!
- Pembahasan RUU KUHAP, Maqdir Ismail Saran Proses Penyidikan Diselesaikan di Kepolisian
- Dulu Usut Teroris, Kini Brigjen Eko Hadi Dipilih jadi Dirtipid Narkoba Bareskrim
- Komnas HAM Minta Rencana Perluasan Kewenangan TNI-POLRI Dikaji Ulang
- Yayasan Jiva Svastha Nusantara Gelar Seminar Edukasi Higienitas Air Minum
- Komnas HAM Temukan Sejumlah Masalah dalam RUU TNI