Politisi Gaek PDIP Minta Polisi Cepat Tindak Obor Rakyat

jpnn.com - JAKARTA - Politikus senior Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Sidarto Danusubroto meminta kepolisian bekerja cepat mengusut kasus dugaan kampanye hitam yang dilakukan Tabloid Obor Rakyat.
Desakan ini disampaikan karena hingga kini tabloid yang dinilai menyerang calon presiden Joko Widodo dengan kampanye hitam itu masih terbit dan sudah edisi keempat.
"Saya imbau polisi bergerak cepat di sini. Kalau pesta demokrasi ini di isi oleh black campaign, oleh fitnah ini akan menciderai demokrasi kita ke depan," kata Sidarto di Gedung DPR RI, Rabu (24/6)
Politisi senior yang juga ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI itu khawatir masih beredarnya tabloid tersebut bisa memberikan pendidikan politik yang tidak baik bagi generasi muda.
"Generasi muda nanti akan diajari dengan black campaign dan juga akan diajari cara-cara beginilah untuk mencari kemenangan dalam pesta demokrasi. Catat itu ya," tegasnya.
Ditambahkan, semua pihak harus bersama-sama membangun satu demokrasi yang berkualitas di Indonesia. Tidak dengan cara memfitnah, menjelekan orang lain, apalagi dengan isu-isu berbau SARA.(fat/jpnn)
JAKARTA - Politikus senior Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Sidarto Danusubroto meminta kepolisian bekerja cepat mengusut kasus dugaan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dukung Ketahanan Pangan, Polda Riau Meluncurkan Program P2L
- Seminar dan Workshop Mukjizat Al-Qur’an 2025: Menyingkap Bukti dan Menggali Teori
- Kongres Demokrat, AHY Terharu Mengenang Renville Antonio
- Revisi KUHAP, Akademisi FHUI Sebut Penguatan Dominus Litis Meningkatkan Efektivitas Gakkum
- Kades Kohod & 3 Tersangka Lain Ditahan Bareskrim
- Tokoh Masyarakat: Mau Ramadan, Jangan Saling Serang Soal Pagar Laut Tangerang