Politisi PDIP Tekankan Perlunya Pengawasan Fungsi Anggaran

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Komisi VII DPR Dewi Aryani mengatakan, perlu ada pengawasan terkait pengurusan anggaran. Pasalnya, anggaran sangat berhubungan erat dengan korupsi.
"Yang namanya korupsi itu urusannya duit. Yang paling penting dan perlu dicermati adalah fungsi anggaran," kata Dewi dalam diskusi "Korupsi di Pusaran Migas" di Cikini, Jakarta, Sabtu (6/9).
Dewi menyatakan pengawasan dalam fungsi anggaran bisa dilihat dari orang-orang yang duduk di Badan Anggaran. Kemudian di bagian eksekutif dapat dilihat siapa orang yang memiliki peran dalam merancang anggaran.
Selain itu, Dewi menambahkan bisa dilihat juga mengenai proses pembuatan anggaran. "Proses yang saya maksud adalah di mana rapatnya, siapa yang datang, apakah ada kegiatan lain yang kalau di sekolah disebut ekskul," tuturnya.
Untuk mencegah terjadinya praktik korupsi, politisi PDI Perjuangan itu menyarankan supaya dilakukan audit terhadap perusahaan, kementerian, dan mitra kerja kementerian. Audit yang dilakukan tidak hanya dari sisi manajemen dan keuangan tetapi secara menyeluruh.
"Saya menyarankan kita harus lakukan audit terhadap perusahaan baik itu BUMN, kelembagaan dan kementeriannya, SKK Migas, BPH Migas sampai pada mitra kerja kementerian untuk dilakukan audit investigatif," tandas Dewi. (gil/jpnn)
JAKARTA - Anggota Komisi VII DPR Dewi Aryani mengatakan, perlu ada pengawasan terkait pengurusan anggaran. Pasalnya, anggaran sangat berhubungan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BMKG dan BNPB Segera Lakukan Modifikasi Cuaca untuk Atasi Hujan Deras
- Waka MPR Ibas Ajak Generasi Muda Kembangkan Ekonomi Kreatif Lokal ke Kancah Global
- PP Himmah Minta KPK Segera Periksa Senator terkait Dugaan Suap Pemilihan Pimpinan DPD
- PDIP Jatim Berbagi, Said Singgung Ekonomi Rakyat Tak Baik dan Daya Beli Turun
- BMKG: Hujan Deras Masih Guyur Jabodetabek Hingga 11 Maret
- Revisi UU Kejaksaan Menuai Pro dan Kontra, Pakar Sarankan Penundaan