Politisi PKS Diduga Kecipratan Uang Dhana
Selasa, 17 April 2012 – 21:46 WIB

Politisi PKS Diduga Kecipratan Uang Dhana
JAKARTA - Direktur Penyidikan pada Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (Dirdik JAM Pidsus) Arnold Angkouw mengakui adanya aliran uang dari Dhana Widyatmika ke seorang politisi PKS berinisial RP. Namun kejaksaan masih terus menelusuri apakah uang tersebut untuk urusan bisnis atau terkait kasus rekening gendut Dhana yang kini tengah terus ditelusuri penyidik. Kabar bahwa aliran uang Dhana mengalir hingga ke politisi diembuskan majalah mingguan terbitan Jakarta. Dalam pemberitaan itu disebutkan bahwa RP pernah menerima uang dari Dhana senilai Rp 170 juta.
"Ada memang (aliran dana masuk ke RP). Tapi kata anak buahnya (RP) yang sudah kita periksa, katanya bisnis," kata Arnold saat dicegat wartawan Selasa (17/4) malam.
Baca Juga:
Namun dengan alasan lupa, Arnold tak merinci jenis bisnis yang dijalani politisi PKS itu. Apa benar RP memiliki perusahaan bernama PT Sangha Poros Capital? Arnold menolak menjawab dengan alasan RP belum dimintai keterangan.
Baca Juga:
JAKARTA - Direktur Penyidikan pada Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (Dirdik JAM Pidsus) Arnold Angkouw mengakui adanya aliran uang dari Dhana Widyatmika
BERITA TERKAIT
- Gubernur Lampung Dukung Gerakan Dapur Indonesia Jalankan Program MBG Rutin
- Seorang Pendaki Ditemukan Meninggal di Gunung Merbabu, Menhut: Utamakan Keselamatan
- Jaga Ekosistem Laut, PIS Tanam 3.000 Bibit Lamun di Teluk Bakau
- Eks Sesmilpres Sebut KKB Sudah Menyerang Wibawa Negara
- Buruh Jogja Gelar Aksi Besar-besar Peringati May Day, Ini Tuntutannya
- Program Prabowo Disebut Bisa Ubah Nasib Rakyat, 8 Juta Lapangan Kerja Bakal Tercipta