Politisi PPP Resmi Daftar Seleksi Hakim MK
jpnn.com - JAKARTA - Sejumlah anggota DPR RI dikabarkan berminat untuk mengikuti seleksi calon hakim Mahkamah Konstitusi (MK) perwakilan legislatif. Namun, sampai hari ini, baru anggota Komisi III DPR Dimyati Natakusuma yang resmi mendaftarkan diri.
"Pak Dimyati sudah mendaftar resmi," kata Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Tjatur Sapto Edi di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (19/2).
Seperti diketahui, setidaknya ada lima orang anggota dewan yang disebut-sebut berminat mendaftar sebagai hakim MK. Mereka adalah Benny K Harman dan Pieter Zulkifly dari Fraksi Demokrat, Dimyati Natakusuma dan Ahmad Yani dari Fraksi PPP serta Taslim Chaniago dari PAN.
Selain Dimyati, saat ini sudah ada enam orang lain yang mendaftar ke Komisi III. Mereka semua berasal dari kalangan akademisi.
Menurut Tjatur, besok komisi III akan mengumumkan nama-nama mereka yang sudah mendaftar. Pendaftaran sendiri masih dibuka sampai tanggal 24 Februari mendatang.
"Setelah itu mereka (calon hakim) harus menyerahkan makalah," tandas politisi PAN ini. (dil/jpnn)
JAKARTA - Sejumlah anggota DPR RI dikabarkan berminat untuk mengikuti seleksi calon hakim Mahkamah Konstitusi (MK) perwakilan legislatif. Namun,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bencana di Sukabumi Pengaruhi Jumlah Wisatawan Saat Nataru
- Anggap Muslim di Indonesia Paling Beruntung, Kepala BPIP Sebut Setiap WNI Terlahir jadi Capres
- Kecam Survey OCCRP yang Serang Jokowi, Golkar Singgung PDI Perjuangan
- Polda Papua Pecat 26 Polisi Selama 2024, Salah Satunya Sudah Bergabung dengan KKB
- Situs Megalitik Gunung Padang Diusulkan Jadi Warisan Dunia UNESCO
- Polri Moncer di 2024, Edi: Tetap Dibutuhkan Pengawasan yang Kuat