Politisi Senayan Tuding Amari Sibuk Pencitraan
Rabu, 27 April 2011 – 13:47 WIB
JAKARTA - Pencopotan M Amari dari kursi Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) mendapat apresiasi dari politisi di DPR RI. Tudingan miring pun muncul. Amari dianggap memanfaatkan kasus-kasus besar untuk mendongkrak popularitas.
"Asumsi saya dan masyarakat sudah sangat jelas, terlihat Amari menggunakan kasus-kasus yang ditangani sebagai tunggangan untuk menaikkan popularitasnya," kata anggota Komisi III DPR Desmond J Mahesa saat dihubungi, Rabu (27/4).
Anggota Fraksi Partai Gerindra itu menyebut kasus Sistem Administrasi Badan Hukum (Sisminbakum) adalah kasus yang dimanfaatkan Amari. "Tentunya juga demi pencitraan," sambungnya.
Sedangkan anggota Komisi III DPR dari Fraksi PKS, Nasir Djamil, tak menampik penilaian Desmond. ”Bisa saja terjadi seperti itu," ucapnya.
JAKARTA - Pencopotan M Amari dari kursi Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) mendapat apresiasi dari politisi di DPR RI. Tudingan miring
BERITA TERKAIT
- Tidak Seluruh Honorer Lulus PPPK 2024, Sudah Diantisipasi, 3 Alasannya
- PWNU Jateng Sebut Pilkada Membuktikan Kedewasaan Politik Warga
- 5 Berita Terpopuler: Kenaikan Gaji Guru Honorer Bikin Penasaran, PNS dan PPPK Makin Makmur, Kontroversi Muncul
- Pererat Hubungan Antar-Negara, Perpustakaan Soekarno Garden Bakal Dibangun di Uzbekistan
- Polisi Tembak Mati Siswa SMKN 4 Semarang, Keluarga Korban Lapor ke Polda Jateng
- Begini Nasib Aipda R, Polisi yang Tembak Mati Siswa SMKN 4 Semarang