Polling Fadli Zon: Tiga Tahun Jokowi, Hidup Lebih Susah
Dia mengakui, berdasarkan hasil berbagai survei juga banyak kritik tentang aspek pemertaan pembangunan. Tapi, ujar Andreas, rasio gini dari pembangunan dan keadilan berdasarkan aspek ekonomi mengalami penurunan.
Artinya ada indikator yang kuat bahwa ketimpangan sosial ekonomi paling tidak sampai dengan tahun ketiga ini mengalami perkembangan yang cukup signifikan dari 0,414 persen menjadi 0,393 persen.
“Ini angka yang cukup bagus sebenarnya. Mungkin belum fantastik tetapi ada perkembangan yang bagus,” katanya.
Andreas juga memuji keberhasilan aspek peningkatan kesejahteraan sosial selama tiga tahun pemerintahan Jokowi. Menurut dia, selama ini belum pernah ada 9,2 juta warga yang memperoleh jaminan kesejahteraan sosial terutama di bidang kesehatan.
Dari 240 juta lebih penduduk, pemerintahan Jokowi sudah bisa menggaransi kesehatan untuk 9,2 juta rakyatnya. Jumlah ini akan terus meningkat.
Meskipun demikian, Andreas mengakui bahwa ini belum sepenuhnya sempurna karena banyak evaluasi evaluasi dan kritik.
“Tapi, saya kira Indonesia salah satu negara berkembang yang meraih sukses dalam melahirkan kesejahteraan sosial untuk rakyatnya,” paparnya.
Belum lagi Kartu Indonesia Pintar, Kartu Indonesia Sehat, serta indikator lainnya yang terkait kesejahteraan sosial sudah banyak dilakukan Jokowi. (boy/jpnn)
Wakil Ketua DPR Fadli Zon membuat polling di medsos untuk mengetahui penilaian masyarakat terhadap kinerja pemerintahan Jokowi
Redaktur & Reporter : Boy
- Punya Modal Besar, Sahabat Yoshua Dinilai Bisa Tingkatkan Elektabilitas Calon Kepala Daerah
- Calon PDIP Kalah di SMS, Yoshua: Efek Maruarar Sirait Pindah ke Gerindra
- Menbud Fadli Zon Dorong Kolaborasi Agar Budaya Indonesia Mendunia
- KPK Incar Aset Anwar Sadad yang Dibeli Pakai Duit Kasus Korupsi Dana Hibah
- Luthfi Sudah Jadi Anak Buah Prabowo, Sudaryono Ajak Warga Menangkan di Pilgub Jateng
- Deklarasikan Era Baru Partai Gerindra di Sragen, Sudaryono: Bersiaplah Jadi Pemenang!