Polres Jaksel Akui Tangkap Tora Sudiro
Kamis, 03 Agustus 2017 – 15:11 WIB
jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Jajaran Polres Metro Jakarta Selatan menangkap aktor Tora Sudiro. Pesohor penggemar rajah tubuh itu ditangkap karena kasus narkoba.
Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Iwan Kurniawan membenarkan penangkapan itu. "Iya saya tahu. Nanti Vivick (Kasat Narkoba Polres Jaksel Kompol Vivick Tjangkung, red) yang menjelaskan," kata dia ketika dikonfirmasi, Kamis (3/8).
Kabarnya, Tora dibekuk di rumahnya di Cinere. Namun, sejauh ini belum ada kepastian tentang jenis narkoba yang menjerat Tora.
Baca Juga:
Dalam foto yang beredar, Tora sedang dikawal seorang petugas. Diduga foto itu diambil setelah penangkapan erlangsung.(elf/JPG)
Jajaran Polres Metro Jakarta Selatan menangkap aktor Tora Sudiro. Pesohor penggemar rajah tubuh itu ditangkap karena kasus narkoba.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Polisi Tewas Ditusuk Bandar Narkoba, Sahroni Ingin Pelaku Dituntut Pidana Mati
- Residivis Maling Tabung Gas, Terlibat Kasus Penganiayaan, Positif Narkoba
- Keluarga Ungkap Sosok Bripda Faras yang Tewas Saat Tangkap Bandar Narkoba di Lahat
- 2 Bandar Sabu-Sabu Ini Bawa Senjata Api Laras Panjang Lewat Markas TNI
- Kisah Jenderal Gondrong ke Iran demi Berantas Narkoba, Dijaga Ketat di Depan Kamar Hotel
- Konsisten Berantas Narkoba di Riau, Anak Buah Irjen Iqbal Amankan 53,6 Kilogram Sabu