Polres Jaktim Benarkan Anak Ahmad Dhani Kecelakaan, 6 Tewas

jpnn.com - JAKARTA - Kapolres Jakarta Timur Kombes Kaharni Mulyadi membenarkan terjadinya kecelakaan beruntun yang melibatkan tiga kendaraan di Tol Jagorawi, Minggu (8/9) dini hari, pukul 01.45 WIB. Diketahui Ahmad Abdul Qodir Jaelani alias Dul, anak musisi Ahmad Dhani menjadi salah satu korban kecelakaan maut di KM 82.000 Tol Jagorawi tersebut.
"Saya mendapat laporan demikian. Ada anak Ahmad Dhani. Tapi itu bukan kami yang tangani, memang terjadi wilayah kami tapi ini ditangani Subdirlantas," ujar Mulyadi di kompleks Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Minggu.
Menurut Mulyadi ada korban 6 tewas dari peristiwa itu. Sementara korban lainnya luka-luka. Belum dipaparkan lebih jauh identitas para korban. Mulyadi juga belum bisa memberikan informasi lengkap mengenai kecelakaan itu saat ini.
"Kalau dilihat dari kerusakan mobil diduga pengemudi membawa kendaraan dengan kecepatan tinggi," tandasnya. (flo/jpnn)
JAKARTA - Kapolres Jakarta Timur Kombes Kaharni Mulyadi membenarkan terjadinya kecelakaan beruntun yang melibatkan tiga kendaraan di Tol Jagorawi,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pernyataan Tegas KemenPANRB soal Pengangkatan PPPK 2024, Tegas Menyebut Tanggal
- Meski Ada Efisiensi Anggaran, Menhub Dudy Tetap Adakan Mudik Gratis Lebaran 2025
- Gandeng Komdigi, Mentrans Iftitah Ingin Transformasi Transmigrasi Lebih Dikenal Publik
- Beralih ke Produk Tembakau Alternatif Bisa Jadi Opsi Bagi Perokok Konvensional
- Komisi II DPR: BKD Jateng Bersalah atas Gagalnya 592 Lulusan PPG di Seleksi PPPK
- Jujurlah, Apa Alasan Pengangkatan PPPK 2024 Maret 2026? Ada 3 Hal Harus Dijelaskan