Polres Jaktim Tangkap Pasutri Penganiaya ART, Sahroni Mengapresiasi

Polres Jaktim Tangkap Pasutri Penganiaya ART, Sahroni Mengapresiasi
Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni mengapresiasi langkah cepat personel Polres Metro Jakarta Timur menangkap seorang dokter berinisial AMS (41) dan istrinya berinisial SSJH (35) terkait penganiayaan.

Pasangan suami istri (pasutri) itu ditangkap setelah menganiaya asisten rumah tangga (ART) berinisial SR (24) di Pulogadung, Jakarta Timur.

Sahroni mengapresiasi kinerja profesional an prosedural Polres Jaktim yang menangkap kedua pelaku penganiayaan ART tersebut.

"Saya sangat apresiasi Kapolres Jaktim dan jajaran yang telah melakukan tindakan tegas kepada majikan sebagai pihak yang menganiaya ART di Pulogadung, Jaktim," kata Sahroni, Senin (14/4/2025).

Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Nicolas Ary Lilipaly sebelumnya menyebut pelaku kerap melakukan penganiayaan terhadap ART lain sebelumnya, tetapi berakhir damai.

Sahroni pun memastikan memonitor langsung penanganan kasus penganiayaan tersebut.

"Saya memantau langsung kasusnya dan memang penanganannya sudah profesional, prosedural dan cepat. Hingga pelaku bisa diamankan," tutur Sahroni.

Legislator Partai NasDem itu berharap kepada para ART untuk melakukan persiapan kerja yang matang dan tidak takut melaporkan jika majikan semena-mena.

Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni mengapresiasi kinerja Polres Jaktum tangkap suami istri (pasutri) penganiaya ART di Pulogadung.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News