Polres Rejang Lebong Periksa 18 Saksi Kasus Pembunuhan Remaja
Berdasarkan hasil pemeriksaan, kata dia, kasus pembunuhan terhadap korban ini diperkirakan dilakukan oleh lebih dari satu orang dengan menggunakan dua senjata tajam yang berbeda setelah melihat besar kecilnya bekas luka tusuk di tubuh korban.
Mardiani (50), bibi korban, saat mendatangi Polres Rejang Lebong berharap kasus pembunuhan terhadap Redo yang kesehariannya bekerja di pabrik pembuatan tahu di Kota Curup ini dapat terungkap.
"Kami berharap pelakunya bisa cepat tertangkap. Korban ini orangnya baik. Kami rasa almarhum tidak mempunyai masalah," ujarnya.
Sebelumnya, warga RT 01 RW01 Jalan Lingkar Stadion Air Bang, Kecamatan Curup Tengah pada hari Senin (12/12) sekitar pukul 04.30 WIB menemukan sesosok mayat tanpa identitas yang tergeletak di pinggir jalan dalam kondisi telah meninggal dunia dengan penuh luka bekas tusukan senjata tajam.
Saksi lantas melaporkan hal itu kepada petugas Polres Rejang Lebong. (antara/jpnn)
Pelaku pembunuhan remaja laki-laki yang mayatnya ditemukan di belakang Stadion Air Bang, Rejang Lebong belum tertangkap.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Terungkap! Wanita Tewas di Pekanbaru Ternyata Dibunuh Suami Siri, Nih Pelakunya
- Biadabnya Pelaku Perkosaan-Pembunuhan Anak di Banyuwangi
- Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
- Nihayatul Wafiroh Kecam Perkosaan Disertai Pembunuhan Siswi MI di Banyuwangi
- Seorang PMI jadi Korban Pembunuhan di Hong Kong, Terduga Pelaku Sudah Ditahan
- Kasus Suap Vonis Bebas Ronald Tannur: Ini Kata KY soal Pejabat PN Surabaya Inisial R