Polres Rohul Merajut Kembali Kerukunan Masyarakat Pascapemilu

jpnn.com, ROKAN HULU - Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono dan anak buahnya bergerak masif untun merajut kembali kerukunan masyarakat pascapemilu.
Salah satu upaya yang dilakukan adalah mengunjungi Rumah Tahfidz Qur'an Darul Ulum di Desa Rambah Muda pada hari Sabtu (24/2).
Kunjungan ini bertujuan untuk menyampaikan pesan kepada masyarakat agar tetap menjaga situasi kondusif dan kerukunan umat beragama pasca pleno PPK Pemilu 2024.
“Selain menyampaikan pesan kamtibmas, kami juga memberikan 20 paket Al-Quran kepada Rumah Tahfidz," kata AKBP Budi Minggu (25/2).
AKBP Budi menjelaskan bahwa seluruh PPK di Kabupaten Rokan Hulu memang telah selesai melaksanakan pleno. Namun, tugas Polri tidak berhenti di situ.
"Tahapan Pesta Demokrasi 2024 ini sudah separuh jalan. Tinggal menunggu pleno tingkat Kabupaten. Oleh karena itu, saya arahkan seluruh personel untuk tetap menjaga situasi kamtibmas kondusif, damai, menjaga kerukunan umat beragama, dan persatuan,” lanjutnya.
Budi mengimbau kepada seluruh elemen masyarakat untuk tetap menjaga situasi kamtibmas, tidak mudah terpengaruh hoaks, dan bersikap sportif terhadap hasil pemilu nantinya.
"Harapan saya situasi kamtibmas di wilayah Kabupaten Rohul tetap kondusif dan seluruh tahapan pemilu berjalan lancar," tutur AKBP Budi. (mcr36/jpnn)
Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono dan anak buahnya bergerak masif untun merajut kembali kerukunan masyarakat pasca Pelilu 2024.
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Rizki Ganda Marito
- Gagasan Kapolda Riau untuk Lingkungan Diapresiasi
- Video Napi Dugem di Sel Bikin Heboh, Kanwil Ditjenpas Riau Angkat Bicara
- Suami Bunuh Istri di Bengkalis Seusai Cekcok Gadai Hp
- Bawa Pisau, Jon Mengancam Pengendara Mobil di Pekanbaru
- KemenPPPA Geram Ada Alat Isap Sabu-Sabu dan Botol Miras di Kelas TK Riau
- Baru Keluar Penjara, Pemuda Pelalawan Dikeroyok Sampai Tewas di Musala