Polres Serang Tangkap Mantan Kades Gegara Menilap Dana Desa
jpnn.com, SERANG - Satreskrim Polres Serang mengungkap kasus tindak pidana korupsi dengan tersangka KJN (54) mantan kepala desa (kades) di Desa Kamaruton, Kecamatan Lebak Wangi, Kabupaten Serang.
"KJN merupakan kades di Desa Kamaruton, Kecamatan Lebak Wangi yang menjabat sejak 2015 hingga 2021. Pelaku menyalahgunakan jabatannya dengan melakukan korupsi dana desa pada 2018 hingga 2020," kata Kapolres Serang AKBP Yudha Satria dalam siaran persnya, Senin (11/4).
Dari hasil pengusutan, semasa KJN menjabat Kades Kamaruton, dia menerima anggaran yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) pada 2018 hingga 2020 dengan total Rp 2.123.497.800.
Namun, saat pelaksanaan kegiatan pembangunan, KJN mengendalikan semua pengelolaan keuangan yang tidak sesuai dengan aturan.
“Akibat perbuatannya dan hasil audit terdapat kerugian keuangan negara sebesar Rp 546.264.472, uang tersebut digunakan oleh KJN untuk kepentingan pribadinya," beber Yudha Satria.
Kasat Reskrim Polres Serang AKP Dedi Mirza mengungkapkan pelaku sudah dibawa ke mapolres guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
"Kami mengamankan pelaku tindak pidana korupsi dana desa di rumahnya pada 27 Maret 2022 yang bertempat di Kecamatan Lebak Wangi, Kabupaten Serang," kata dia.
Selain menangkap pelaku, Polres Serang juga menyita barang bukti berupa SK Bupati Serang tentang pengangkatan Kepala Desa Kamaruton, Kecamatan Lebakwangi.
Polres Serang menangkap KJN, salah satu mantan kades yang sudah melakukan tindak pidana korupsi dana desa.
- Gadis di Serang Dicabuli 2 Pria yang Masuk Lewat Jendela, Begini Kejadiannya
- AKBP Condro: Polres Serang Tangani 963 Kasus Kriminal Sepanjang 2024
- Tenaga Honorer Korupsi Dana Desa, Kerugian Negara Mencapai Rp 433 Juta
- Korupsi Dana Desa, Honorer Dinas PMD Kota Padangsidimpuan Divonis 5 Tahun Penjara
- Diduga Korupsi Dana Desa Rp 769 Juta, Kepala Desa Muara Baru Ditangkap
- Diduga Korupsi BLT-DD, Oknum Kades di Sampang Ditahan Kejari