Polri Anggap Biasa Putusan Praperadilan Menangkan BG
jpnn.com - JAKARTA - Mabes Polri tak larut dalam euforia kemenangan Komjen Budi Gunawan yang mempraperadilankan Komisi Pemberantasan Korupsi.
Menurut Kabag Penum Mabes Polri Kombes Rikwanto, putusan praperadilan itu merupakan hal biasa.
"Yang terjadi dari tadi pagi sampai siang adalah sebuah proses peradilan, pengujian daripada sebuah proses hukum yang ada," kata Rikwanto di Mabes Polri, Senin (16/2).
Sebab, lanjut dia, siapapun orangnya baik itu anggota Polri maupun masyarakat umum yang merasa dirugikan terkait proses hukum yang menimpanya berhak mengajukan praperadilan.
"Yang terjadi tadi proses hukum yang berjalan hampir satu minggu dan diputuskan. Ini kita lihat suatu yang biasa terjadi," kata dia.
Menurut dia, Polri juga biasa melakukan praperadilan baik sebagai pemohon maupun termohon. "Jadi, siapapun yang menang, siapapun yang kalah harus dihormati bersama," ungkapnya.
Namun, ia melanjutkan, karena sudah diputuskan maka hal itu harus dieksekusi, rehabilitasi dan diberikan kompensasi sesuai aturan yang ada.
"Ini on the track," tegasnya.
JAKARTA - Mabes Polri tak larut dalam euforia kemenangan Komjen Budi Gunawan yang mempraperadilankan Komisi Pemberantasan Korupsi. Menurut Kabag
- Mensos Gus Ipul Beri Bantuan Biaya Perbaikan Rumah Kepada Korban Longsor di Padang Lawas
- ASR Komitmen Bangun Penegakkan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad
- Info Terkini OTT KPK yang Menyeret Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah
- Pertamina Eco RunFest 2024: Carbon Neutral Event untuk Kampanye Sustainable Living
- Sambut Akhir Tahun, ASDP Bakal Hadirkan Konser Musik di Kawasan BHC