Polri Belum Dapat Informasi soal Korban Bentrok
Kamis, 20 November 2014 – 13:24 WIB
jpnn.com - JAKARTA - Mabes Polri mengaku belum mendapat informasi soal apakah ada atau tidaknya korban dalam insiden bentrok oknum Brimob Polda Kepulauan Riau dengan oknum TNI, Rabu (19/11) di Batam. "Itu juga kita belum dapat informasi yang jelas," kata Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Ronny Franky Sompie, Kamis (20/11).
Ronny pun mengaku pihaknya masih menunggu laporan dari Kapolda Kepri, terkait penyidikan kasus bentrok ini. Termasuk apakah benar ada baku tembak di sana. "Kejadian sebenarnya kita masih terus selidiki," katanya.
Dia mengatakan, persoalan seperti ini harus benar-benar valid dan disampaikan kepada masyarakat dengan benar. (boy/jpnn)
Baca Juga:
JAKARTA - Mabes Polri mengaku belum mendapat informasi soal apakah ada atau tidaknya korban dalam insiden bentrok oknum Brimob Polda Kepulauan Riau
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- 2 Polisi Kembali Dihukum Demosi di Kasus Pemerasan Penonton DWP
- Prabowo Bakal ke Arab Saudi untuk Lobi Penambahan Kuota Haji
- Kasus Penembakan Bos Rental Mobil, Kapolsek Cinangka & 2 Anak Buah Digarap Propam Polda Banten
- KemenPAN-RB Siapkan Optimalisasi di Seleksi PPPK 2024 Tahap 2, Pemda Diminta Akomodasi Honorer
- Menpan-RB Ungkap Alasan Belum Ada ASN yang Dipindah ke IKN, Tunggu Arahan Prabowo
- YKMK Gelar Workshop Untuk Tingkatkan Kemampuan Widyaiswara & Gadik Sespim Polri