Polri Berduka, Briptu Kiki Supriyadi Tewas Ditembak OTK

jpnn.com, JAYAPURA - Anggota Polres Puncak Jaya Briptu Kiki Supriyadi tewas ditembak orang tidak dikenal (OTK).
Penembakan terjadi ketika korban melintasi Kali Pagargom, Distrik Kalome Kabupaten Puncak Jaya, Papua Tenaga, Kamis, sekitar pukul 16.10 WIT.
"Pada kejadian tersebut satu anggota kami di Polsek Ilu, Briptu Kiki Supriyadi gugur dalam tugas," kata Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo di Jayapura, Kamis.
Menurut Benny, penyerangan terjadi saat personel Polsek Ilu sebanyak empat orang kembali dari Kota Mulia saat itu melintasi kali Pagargom Distrik Kalome Kabupaten Puncak Jaya.
"Kejadian bermula saat personel berboncengan menggunakan dua motor melintasi kali Pagargom, tiba-tiba terdengar tiga kali bunyi tembakan dari arah belakang," ujarnya.
Benny menjelaskan saat itu korban Briptu Kiki Supriyadi berada di bagian belakang dan kemudian tertembak oleh OTK yang menyebabkan dirinya terjatuh.
Namun, ketika hendak menolong, ketiga personel tersebut dikejar oleh pelaku menggunakan motor.
“Setelah menerima informasi adanya penembakan, Polsek Ilu kembali ke TKP guna mengevakuasi jenazah Briptu Kiki Supriyadi," katanya.
Ketika Briptu Kiki Supriyadi tewas ditembak, tiga anggota Polri yang mencoba menolong dikejar OTK menggunakan motor.
- Ridwan Kamil Melaporkan Lisa Mariana ke Bareskrim
- Wajah Baru di Polda Jateng, 2 Jenderal Melesat ke Mabes Polri
- Aipda Robig Penembak Siswa SMK di Semarang Minta Dibebaskan
- Irjen Pol Rudi Setiawan Jadi Kapolda Jabar, Begini Rekam Jejak Jenderal Bintang 2 Itu
- Haidar Alwi: TNI-Polri Peringkat 5 Pasukan Penjaga Perdamaian Dunia
- Mobil Ketua YLBH-KI Aceh Barat Dibakar OTK, Polisi Langsung Bergerak