Polri dan TNI Jamin Keamanan Sholat I'd di Tolikara

jpnn.com - JAKARTA - Polda Papua menerjunkan sedikitnya 374 personel untuk mengamankan Salat Idul Adha, di Tolikara, Papua, Kamis (24/9).
“Khusus dari Polri ada 374 personel,” kata Kepala Polda Papua Irjen Paulus Waterpaw lewat pesan singkatnya, Rabu (23/9).
Paulus menjelaskan personel yang diterjunkan itu berasal dari Polda Papua dan Polres Jayawijaya.
Tak cuma itu, nantinya personel Polri akan dibantu Tentara Nasional Indonesia (TNI) untuk melakukan pengamanan.
“Nanti kami juga akan diback up (didukung, red) TNI,” tegas jenderal bintang dua itu.
Mabes Polri sendiri turut menerjunkan pasukan tambahan untuk pengamanan pasukan. Hanya saja, Mabes enggan membeber jumlah pastinya.
Polri menjamin muslim di Tolikara lancar beribadah dan peristiwa penyerangan saat Salat Idul Fitri beberapa waktu lalu tak terulang.
“Kami juga akan melakukan penambahan kekuatan pengamanan,” kata Kepala Bagian Penerangan Umum Polri Kombes Suharsono.(boy/jpnn)
JAKARTA - Polda Papua menerjunkan sedikitnya 374 personel untuk mengamankan Salat Idul Adha, di Tolikara, Papua, Kamis (24/9). “Khusus dari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prabowo Sebut Petani Harus Bisa Punya Rumah dan Mobil
- Sempat Geger Soal Surat Panggilan, Sidang Gugatan Terhadap Budiharjo Digelar di PN Jambi
- Kementan Cetak Petani Muda, Indonesia Jadi Role Model Global
- Kemenkes & Takeda Edukasi Pentingnya Pencegahan Dengue, Jangan Tunggu Wabah Datang
- PKPU Menjadi Harapan Terakhir Untuk Kembalikan Dana Nasabah PT Fikasa Group
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Requiem untuk Paus Fransiskus