Polri dan TNI Kerahkan 10 Ribu Personel Amankan Kampanye Akbar Prabowo
jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya dan TNI mengerahkan 10 ribu personel untuk mengamankan Kampanye Akbar Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto di Stadion GBK, Jakarta Pusat, Minggu (6/4).
"Pengamanan kampanye akbar di GBK sebanyak 10 ribu personel gabungan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono saat dihubungi, Sabtu (6/4).
Argo mengatakan, polisi siap mengamankan kampanye akbar tersebut berjalan lancar. Namun, dia mengimbau beberapa hal kepada masyarakat jika menghadiri kampanye akbar tersebut.
"Siapkan surat kendaraan dan kelayakan kendaraan dan taati rambu lalu lintas dan kelengkapan kendaraan," katanya.
Selain itu, mantan Kabid Humas Polda Jawa Timur ini meminta masyarakat yang mengikuti kampanye akbar ini untuk menjadi peserta yang baik dan tidak membawa senjata tajam serta minuman keras.
"Manfaatkan kegiatan ini dengan hal positif dan jadilah peserta yang baik," kata dia. (tan/jpnn)
Polda Metro Jaya dan TNI mengerahkan 10 ribu personel untuk mengamankan Kampanye Akbar Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto di Stadion GBK, Jakarta Pusat, Minggu (6/4).
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Jamkrindo Beri Beasiswa kepada Putra Putri TNI dan Polri
- Debat Publik Calon Bupati dan Wakil Bupati Siak Kondusif, KPU Apresiasi Kinerja TNI-Polri
- Bareskrim Gulung 3 Tersangka Judi Online Jaringan China, Lihat Barbuknya
- Ssttt, Ada Jenderal Bintang 2 Berpeluang jadi Wakapolri, Punya Kedekatan dengan Prabowo
- Posisi Wakapolri Kosong, Ini Para Komjen yang Berpeluang jadi Orang Nomor 2 di Polri
- Bea Cukai Sita Ribuan Karton Miras llegal dan Pita Cukai Palsu di Jatim, Ini Kronologinya