Polri, Densus 88, Terima Kasih ya
jpnn.com - JPNN.com — Polri, khususnya Densus 88 Anti Teror, telah berhasil menggagalkan rentetan ancaman terhadap perayaan Natal, dari tiga kelompok jaringan terror.
Praktis, Korps Bhayangkara menerima banyak pujian atas kinerjanya berhasil mencegah ancaman teror saat hari raya natal.
Namun, lembaga yang dipimpin Kapolri Jenderal Tito Karnavian itu tidak mengendorkan pengamanan, diprediksi masih ada ancaman saat perayaan tahun baru.
Kepala Humas Persekutuan Gereja-geraja Indonesia Jeiry Sumampow menuturkan, proses perayaan Natal 2016 secara umum berlangsung sangat lancar aman dan khidmat.
Hal tersebut mau tidak mau karena ada peran dari pengamanan yang dilakukan Polri. ”Beberapa hari sebelum Natal pengamanan petugas telah dilakukan,” terangnya.
Beberapa minggu sebelum natal, Polri telah menganggalkan percobaan aksi yang menargetkan hari raya Natal dan tahun baru.
Diantaranya, bom panci Bekasi, kelompok Adam cs dan kelompok Abu Faiz yang dilumpuhkan di Jatiluhur. ”Pada Polri, khususnya Densus 88 Anti Teror, kami mengucapkan terima kasih,” ujarnya.
Apalagi, saat malam Natal itu Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan PLT Gubernur Sumarsono berkeliling ke sejumlah gereja di Jakarta.
JPNN.com — Polri, khususnya Densus 88 Anti Teror, telah berhasil menggagalkan rentetan ancaman terhadap perayaan Natal, dari tiga kelompok
- Tangkap 3 Terduga Teroris di Sukoharjo, Densus 88 Sita Sajam di Rumah SQ
- Densus 88 Bubarkan Jamaah Islamiyah, Ormas yang Pernah Ledakkan HKBP Hangtuah Pekanbaru
- Irjen Eddy Hartono Jadi Kepala BNPT, Sahroni Minta Lanjutkan Pencapaian Zero Terrorist Attack
- Teroris di Batu Menyiapkan Bom Berdaya Ledak Tinggi Untuk Bunuh Diri
- Teroris yang Ditangkap di Batu Berencana Mengebom Tempat Ibadah
- Jemaah Islamiyah Membubarkan Diri, Para Petinggi Menyatakan Ingin Kembali Pada UU Indonesia